ROKAN HILIR (RIAUPOS.CO) - BUPATI Rohil, H Suyatno mengajak sekaligus memberikan arahan kepada pihak Bank Riau Kepri untuk dapat menjelajah wilayah Kabupaten Rohil. Hal ini dilakukan lantaran pengembangan sayap dari Bank Riau Kepri di wilayah Kabupaten Rohil masih terbatas.
‘’Bank Riau Kepri silahkan jelajah negeri Kabupaten Rohil ini,’’ kata Bupati Rohil, H Suyatno yang ditemui Riau Pos, Kamis (3/3) usai meresmikan kedai Bank Riau Kepri Pujud di Kepenghuluan Kasang Bengsawan, Kecamatan Pujud.
Dimana, tambah Suyatno, keberadaan Bank Riau Kepri di wilayah Kabupaten Rohil masih terbatas. Karena, masih ada beberapa daerah strategis di wilayah Kabupaten Rohil belum memiliki bank. ‘’Kedai Bank Riau Kepri Pujud diresmikan. Diharapkan dapat terus dikembangkan sayapnya,’’ kata Suyatno.
Misalnya, lanjut Suyatno, di daerah sentra produksi pertanian di wilayah Kecamatan Rimbamelintang, masih perlu dihadirkan Bank Riau Kepri. ‘’Ya seperti kedai Bank Riau Kepri Pujud jadilah,’’ ungkapnya.
Daerah lainnya yang dipandang perlu hadirnya Bankriaukepri, tambah Suyatno, yakni di Kecamatan Pasirlimau Kapas. ‘’Saya sudah lama sekali menyuarakan perlu menghadirkan Bankriaukepri di Panipahan, Kecamatan Pasirlimau Kapas itu,’’ ungkapnya.
Lantaran di Kecamatan Pasirlimau Kapas belum memiliki bank, tambah Suyatno, telah membuat masyarakat mengalami kesulitan untuk berurusan pada kegiatan simpan pinjam.
Karena, untuk melakukan kegiatan simpan pinjam masyarakatnya harus keluar daerah.
‘’Bayangkan masyarakat kita membawa sejumlah dana dan keluar daerah hanya untuk melakukan kegiatan simpan pinjam atau lainnya,’’ ujar dia.
Berkaitan dengan itu, tambah Suyatno, Bankriaukepri harus dapat mengembangkan sayap ke semua daerah yang berada di wilayah Kabupaten Rohil. ‘’Keberadaan bank sangat penting bagi daerah. Karena, dapat mempercepat perkembangan dan kemajuan daerah,’’ kata Suyatno.
Sementara, kegiatan peresmian Kedai Bank Riau Kepri Pujud dihadiri oleh, Dirut Bankriaukepri, DR Irfandi Guri serta unsur Bankriaukepri lainnya. Kemudian, dihadiri oleh sejumlah pimpinan satuan kerja perangkat daerah dan para camat serta para tokoh masyarakat.
Kegiatan persemian ini ditandai dengan menandatangani prasasti sekaligus melakukan peninjauan langsung kedai Bankriaukepri Pujud. ‘’Semua sudah bagus. Perlu terus dipertahankan dan ditingkatkan,’’ pungkasnya.(adv/a)