PANGKALANKERINCI (RP) — Diduga akibat tabung gas meledak, empat rumah di Jalan Akasia Gang Cinta, RT 01 RW 05, Kecamatan Pangkalan Kerinci terbakar pukul 02.30 WIB, Ahad (2/6).
Tidak ada korban jiwa, namun seorang warga harus dilarikan ke RSUD Selasih Pangkalan Kerinci karena mengalami luka bakar.
Informasi di lapangan menyebutkan, keempat petak rumah kontrakan itu diketahui milik Boy (40). Salah seorang penghuninya bernama Ucil terpaksa dilarikan ke rumah sakit karena
mengalami luka bakar di bagian tangan kanannya. Kerugian akibat peristiwa ini ditaksir mencapai Rp150 juta.
Kapolres Pelalawan AKBP Guntur Aryo Tejo SIK melalui Kapolsek Pangkalan Kerinci Kompol Johan Riva’i didampingi Kanit Reskrim Ipda Syahrul ketika dikonfirmasi Riau Pos, Ahad (2/6) membenarkan adanya kejadian kebakaran yang menyebabkan 4 rumah petak milik Boy hangus terbakar.
‘’Api diduga berasal dari rumah kontrakan nomor satu milik Boy yang berada paling kanan,” terang Ipda Syahrul.
Terkait pemicu kebakaran, Ipda Syahrul mengatakan, pihaknya belum mengetahui pasti. Tapi dari keterangan warga dan saksi-saksi lainnya, pemicu kebakaran diduga akibat ledakan sebuah tabung gas yang berasal dari rumah kontrakan yang dihuni oleh Ucil. Namun demikian, dengan melibatkan tim Labfor Polda Riau, pihaknya akan segera menyelidiki dan melakukan olah TKP guna mengetahui penyebab kebakaran tersebut.
“Penyebabnya masih kami selidiki. Saat ini korban (Ucil, red) belum bisa dimintai keterangan karena masih schok akibat tangannya mengalami luka bakar yang saat ini tengah menjalani perawatan dari pihak medis RSUD Selasih Pangkalan Kerinci. Sedangkan kerugian materi ditaksir mencapai Rp150 juta,” tutupnya.
Marjoni (50), salah seorang warga yang ditemui di lokasi kejadian menyebutkan, dirinya mendengar ada bunyi ledakan dan suara orang kesakitan minta tolong.
‘’Ketika saya cek, ternyata ada Ucil yang telah berada di depan rumah kontrakannya meringis menahan rasa sakit karena tangannya terbakar. Sedangkan, saat itu saya melihat rumah yang dikontrak Ucil telah terbakar,” ceritanya.
Akibat hembusan angin yang kencang, api cepat membesar dan merembet ke tiga rumah lainnya. Mendapat laporan, pihak Polsek Pangkalan Kerinci langsung turun ke tempat kejadian perkara (TKP).
Dua unit mobil pemadam kebakaran dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pelalawan diturunkan. Api baru bisa dipadamkan pada pukul 04.45 WIB.(*2/mar)