PANGKALANKERINCI (RIAUPOS.CO) - Selama 35 hari kerja, tim dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Riau akan melakukan pemeriksaan keuangan kepada seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kabupaten Pelalawan.
Untuk melakukan tugas, BPK RI Perwakilan Riau akan menurunkan tim yang dipimpin Isna Nizar Nasution bersama empat anggotanya. Kedatangan tim BPK RI Pewakilan Riau diterima langsung oleh Bupati Pelalawan HM Harris di Kantor Bupati Pelalawan lantai III, Selasa (2/2).
Kepada Riau Pos, Bupati Pelalawan HM Harris disela-sela kedatangan tim BPK Riau mengatakan, bahwa tim BPK RI Perwakilan Riau akan melaksanakan pemeriksaan pendahuluan terkait laporan Penyusunan Anggaran Tahun Anggaran 2015 dengan menilai kesiapan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pelalawan dalam hal penyusunan anggaran.
Untuk itu, dirinya meminta kepada seluruh pejabat di masing-masing SKPD dapat menyiapkan semua dokumen dan berkas yang diperlukan selama pemeriksaan. Apabila ada pemanggilan dari tim kepada dinas terkait harus datang dan bersifat kooperatif.