RIAU

Optimalisasi SPAM Durolis Perlu Dukungan SDM

Riau | Senin, 02 Agustus 2021 - 09:20 WIB

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) Regional Dumai, Rohil dan Bengkalis (Durolis) yang ada di Kabupaten Rokan Hilir, saat ini sudah mulai beroperasi. Namun demikian, masih terdapat beberapa kendala dalam pengoperasian SPAM tersebut.

Gubernur Riau Drs H Syamsuar mengatakan, kondisi SPAM Durolis saat ini sudah beroperasi dan jaringan airnya sudah mengalir ke rumah warga, baik yang ada beberapa daerah di Kabupaten Rohil, Dumai dan Bengkalis.


"Dalam perjalanan pembangunan SPAM Durolis hingga beroperasi ditahun 2021 ini, masih ada kendala dalam menjalankan UPT Pengelolaan Air Minum, terutama kekurangan tenaga kerja dalam pengoperasian SPAM Durolis," katanya.

Karena itu, Gubernur Syamsuar meminta kepada Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir agar segera merekrut tenaga kerja untuk ditempatkan di UPT SPAM Durolis. Tentunya tenaga kerja yang direkrut adalah yang profesional.

"Persoalan sekarang masih kekurangan Sumber Daya Manusia (SDM)-nya, kami sudah beri masukan ke bupati agar hal ini cepat disegerakan. Bupati sudah siap di bulan Agustus ini. Nanti dilatih lagi yang diterima, agar nanti mereka bisa mandiri, kompetensi sesuai yang diharapkan," ujarnya.

Untuk diketahui, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) secara bertahap membangun Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) skala regional di Provinsi Riau.

Pembangunan ini untuk mendukung layanan air minum perpipaan di Kota Dumai, Kabupaten Rokan Hilir, dan Kabupaten Bengkalis atau dikenal dengan SPAM Regional Durolis.

Data Kementerian PUPR menyebutkan, bahwa secara keseluruhan SPAM Regional Durolis memiliki kapasitas sebesar 1.500 liter/detik dengan target penerima manfaat 150.000 Sambungan Rumah (SR).

Pembangunan SPAM Regional Durolis diinisiasi oleh Pemprov Riau sebagai bagian dalam perwujudan komitmen Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah untuk peningkatan pelayanan dasar publik bidang air minum.

Layanan SPAM skala regional diutamakan untuk pemenuhan kebutuhan domestik agar masyarakat menikmati air minum berkualitas dengan harga terjangkau, berkesinambungan selama 24 jam, serta meningkatkan perbaikan kesehatan masyarakat yang berhubungan dengan air minum.

Sumber air yang digunakan dalam pembangunan SPAM Regional Durolis berasal dari Sungai Rokan sebagai  sumber air baku satu-satunya yang layak digunakan untuk pelayanan air minum di ketiga wilayah tersebut.(sol)  
 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook