KEPULAUAN MERANTI

119 Mahasiswa AMIK Selatpanjang Diwisuda

Riau | Senin, 11 Januari 2016 - 10:08 WIB

119 Mahasiswa AMIK Selatpanjang Diwisuda
Berfoto Bersama: Dosen, undangan, dan 119 mahasiswa AMIK Selatpanjang berfoto bersama usai diwisuda, Sabtu (9/1/2016).

Menjadi STMIK

Dalam kesempatan itu, Ganefri mengajak AMIK agar terus bersaing. Oleh karena itu ia juga mendorong agar AMIK Selatpanjang dapat meningkatkan kapasitasnya menjadi Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer (STMIK).

“Kami mendorong agar AMIK Selatpanjang untuk meningkatkan kapasitasnya menjadi sekolah tinggi dan mendorong dosen AMIK untuk meningkatkan kompetensi dan riset ilmu pengetahuannya. Proses pengurusan akan kita mudahkan karena dunia kerja saat ini memerlukan tenaga serapan strata 1 serta untuk mengantisipasi perguruan tinggi nakal yang membuka kelas jauh di sini yang tidak diakui oleh pemerintah,” katanya.
Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

“Saya kira AMIK sudah layak menjadi sekolah tinggi. Tidak seperti kampus lain yang membuka kelas jauh di sini yang tidak memvalidasi sistem perkuliahan yang ditetapkan. AMIK ini diakui di Kopertis jadi tidak diragukan lagi keabsahannya,” tambah Prof Drs Ganefri.

Ia juga berharap kepada pemerintah agar memfasilitasi kampus AMIK. “Saya dengar saat ini kurang mendapatkan perhatian,” sindirnya. Menanggapi hal itu, Direktur AMIK Selatpanjang Zulfikri SKom MKom menjelaskan pihaknya akan segera mengurus segala kelengkapan untuk meningkatkan AMIK menjadi STMIK.

“Untuk tahap awal,saat ini kita sudah mengurus akreditasi tinggal melakukan pembenahan terhadap sarana dan prasarana. Kalau untuk tenaga pengajar saat ini dosen kita sudah memiliki kualifikasi pendidikan S2 yang berjumlah 25 orang. Insya Allah 2017 mendatang AMIK sudah berubah menjadi STMIK,” kata Zulfikri.

Dalam momentum wisudawan ini, kampus AMIK Selatpanjang juga memberikan apresiasi kepada para mahasiswa dengan nilai IPK terbaik untuk jurusan Manajemen Informatika diraih oleh Siti Nurlatifa dengan IPK 3,88. Muhamad Kurniawan dengan IPK 3,73, dan Agusni dengan IPK 3,73.(amy)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook