PLTG Tanah Merah Segera Beroperasi

Riau | Senin, 02 Januari 2012 - 10:41 WIB

RENGAT (RP) - Pemerintah Kabupaten Indragiri Hulu menargetkan Pembangkit Listrik Tenaga Gas (PLTG) di Kelurahan Tanah Merah, Kecamatan Pasir Penyu, selesai awal 2012 ini. PLTG ini diharapkan bisa menambah pasokan listrik di Kabupaten Inhu.

Hal itu diungkapkan Kepala Dinas Pertambangan dan Energi Inhu, Khairizal SE MSi melalui Kabid Kelistrikan dan Energi, Ardi Chan ST akhir pekan lalu di Rengat.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Dikatakannya, sesuai rencana awal PLTG yang dibangun konsorsium 2X10 MW dari dana APBN ini selesai Januari 2012.

Hal ini terungkap saat Dahlan Iskan yang merupakan Direktur Utama PLN saat itu, meninjau PLTG Tanah Merah.

‘’Akhir Januari 2012 PLTG di Tanah Merah sudah beroprasi. Ini sudah pernah ditinjau oleh Pak Dahlan Iskan yang menjabat sebagai Dirut PLN waktu itu,’’ ujarnya.

Menurut Ardi, jika listrik dari PLTG sudah berfungsi, maka dipastikan listrik dari PLN di Kabupaten Inhu mengalami surplus.

Bahkan bisa dialirkan ke kabupaten tetangga seperti Inhil dan Kuansing. Masyarakat berharap PLG ini bisa tuntas secepatnya.

Dijelaskan Ardi, Pemkab Inhu melalui Distamben Inhu hingga Desember 2011 melakukan pemerataan listrik sampai ke tingkat desa. Namun sejauh ini baru mencapai 64 persen pemerataan listrik.

Dikataknnya, 7 kecamatan di Inhu yang mendapatkan penyambungan baru secara masal saat hari listrik tahun 2011 lalu. Ini terdiri dari Kecamatan Batang Cenaku, Seberida, Rengat Barat, Pasir Penyu, Peranap, Kelayang dan Kecamatan Lubuk Batu Jaya.

Untuk di Kecamatan Lubuk Batu Jaya terdiri dari 8 desa. ‘’Untuk aliran listrik di Kecamatan Batang Cenaku dalam proses dikerjakan,’’ ujarnya.

Sedangkan untuk di enam kecamatan yang direncanakan penyambungan aliran listrik dari PLN hingga Desamber 2011 dalam proses lelang kegiatan.(ari)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook