Lagi, CPO Tumpah Cemari Perairan

Riau | Sabtu, 01 Desember 2012 - 11:47 WIB

Lagi, CPO Tumpah Cemari Perairan
TUMPAH: Tumpahan CPO berserakan di Pelabuhan Dumai, Kamis (29/11/2012). foto: M Nizar/Riau Pos

DUMAI (RP) - Perairan Dumai kembali dicemari crude palm oil (CPO). Kejadian Kamis (29/11) malam sekitar pukul 22.00 WIB, lokasi kejadian Dermaga B, Pelindo Dumai.

Minyak sterin atau turunan CPO itu milik PT Nagamas Palmoil Lestari (NPL) tumpah di perairan Dumai. Kejadian Kamis malam itu diakui manager PT NPL, P Tarigan kepada wartawan Jumat (30/11).

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Menurutnya, saat itu pihaknya sedang melakukan proses loading atau transfer minyak dari tanki timbun ke dermaga B Dumai.

‘’Loading baru berjalan beberapa menit, namun tiba-tiba minyak keluar dengan kencang dari pipa loading,’’ katanya.

Dijelaskan, minyak yang diloading dari tanki ke dermaga itu, rencananya akan dibawa ke Negara India.

Diperkirakan, sebanyak 2.000 ton minyak akan dibawa ke luar negeri. Namun naas pipa loading bocor dan minyak tumpah ke laut.

Kasi Managemen Amdal KLH Dumai Emi Yuzar kepada Riau Pos Jumat (30/11) menjelaskan, semuanya terkait dan bertanggung jawab terhadap kejadian pencemaran yang dibuat atau dhasilkan oleh perusahaan CPO yang beroperasi di dermaga Dumai.

‘’CPO akan menjadi pencemaran kalau tidak langsung dibersihkan, tapi kalau langsung dibersihkan tentu tidak mencemari,’’ kata Emi.

Pencemaran selain akan merugikan masyarakat sekitar juga dapat mengganggu kehidupan laut di perairan Dumai.

Crude sterin mempunyai sifat seperti CPO juga karena memang berasal dari CPO hanya saja sudah diolah lebih jadi daripada CPO, dengan demikian, bahan baku minyak sawit itu secara tidak langsung dapat mempengaruhi biota laut, apalagi jika tumpahan dalam jumlah yang besar.

Luasnya perairan Dumai, dan air juga mengalami pasang surut, besar kemungkinan bahan baku minyak sawit itu sampai ke tengah laut dan tidak kelihatan.(nzr)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook