Jefry Noer Protes Kemacetan di Pintu Bandara SSK

Riau | Senin, 01 Oktober 2012 - 07:19 WIB

PEKANBARU (RP)- Kemacetan kendaraan yang terjadi di pintu masuk dan ke luar Bandara Sultan Syaraif Kasim II Pekanbaru diprotes Bupati Kampar H Jefry Noer. Pasalnya sebagai Bandara bertaraf internasional, tidak seharusnya kemacetan terjadi di lokasi masuk dan ke luar Bandara.

‘’Ini terjadi karena pintu yang disiapkan kecil dan jumlahnya minim, sehingga saat pengantar maupun penjemput penumpang pada waktu bersamaan melewati jalan tersebut yang terjadi kemacetan yang panjang. Ini harus menjadi perhatian serius pengelola Bandara maupun pihak Angkasa Pura. Kita tak ingin ada image yang tak baik dari warga yang baru masuk ke Riau melalui Bandara SSK. Baru di pintu Bandara sudah terjebak macet,’’ ucap Jefry Noer kepada Riau Pos, Ahad (30/9).

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Dikatakannya, pengguna angkutan penerbangan berkaitan erat dengan ketepatan waktu dan jadwal penerbangan, sehingga calon penumpang yang terjebak di pintu masuk akan mengalami kesulitan untuk mengejar waktu penerbangan.

‘’Apalagi pada saat hari libur dan pelaksanaan musim ibadah haji seperti saat ini, intensitas pengantar jelas semakin ramai dan ini perlu diperhatikan, sehingga kemacetan dapat dihindari,’’ ucapnya.(izl)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook