Balitbang Kembangkan Energi Matahari

Riau | Rabu, 01 Agustus 2012 - 09:40 WIB

PEKANBARU (RP) - Pengembangan energi-energi alternatif dan bersih terus dikembangkan Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) Provinsi Riau.

Salah satunya dengan mengembangkan energi matahari. Saat ini, proses itu baru dalam tahap penyiapan tempat-tempat parkir energi matahari melalui dana hibah dalam kegiatan di Balitbang Riau.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

“Ada sekitar lima perguruan tinggi yang tengah kita membangun tempat parkir energi matahari ini. Dua di antaranya adalah Unri dan UIR,” kata Kepala Balitbang Riau, Prof Dr H Tengku Dahril MSc yang ditemui Riau Pos kemarin di ruang kerjanya.

Daerah-daerah beriklim tropis seperti Riau, pemanfaatan energi matahari sangat memungkinkan dibandingkan dengan daerah sub tropis. Karena, panas yang dihasilkan lebih maksimal.

Namun saat ini masih dalam persiapan. Kegiatan ini tidak hanya melibatkan kalangan perguruan tinggi, tapi juga perusahaan, akan melakukan pengujiannya untuk pemakaian sepeda energi matahari untuk di lingkungan perguruan tinggi.

“Dan sejauh ini, Pertamina yang sudah menyatakan siap membantu untuk penyediaan sepedanya,” tambahnya.

Pengujian terhadap sepeda, dimaksudkan untuk menguji sejauhmana kemampuan energi matahari yang terkumpul dari tempat parkir energi matahari yang disediakan. Kalau hasilnya sangat potensial, bisa digunakan untuk kampus.

Pengembangan energi alternatif seperti matahari, dipilih melihat kondisi minyak dan gas yang merupakan hasil energi posil mulai menipis. Karena itu sedari sekarang harus disiapkan.

Pertamina sudah dijajaki produksi sepeda tenaga matahari ini. Target, tahun 2015 bisa digunakan, dan kampus di Riau bisa bebas polusi.(dac)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook