SD di Pulau Tinggi Nyaris Runtuh

Riau | Selasa, 01 Mei 2018 - 15:52 WIB

SD di Pulau Tinggi Nyaris Runtuh
KONDISI KELAS: Kasek SD 007 Pulau Tinggi (kiri) memperlihatkan kondisi ruang kelas yang seperti gudang kepada anggota DPRD Kampar Syafi’i Samosir (kanan) belum lama ini. Hendrawan/Riau Pos

BANGKINANG (RIAUPOS.CO) - Satu gedung SD 007 Pulau Tinggi, Kecamatan Kampar dalam kondisi memprihatinkan dan nyaris runtuh. Bahkan pantauan Riau Pos, satu dari lima ruang kelas dalam kondisi tidak layak ditempati. Langit-langit ruangan itu sudah runtuh, sementara tiangnya sudah sangat lapuk karena dimakan rayap.

Hal ini juga menjadi keluhan Kepala SD 007 Pulau Tinggi Jumaril. Bahkan kata dia, saat ini ruangan itu terpaksa dikosongkan. Para murid dipindahkan ke tempat lain untuk menjaga keamanan dan kondusifitas dalam proses belajar-mengajar.

Baca Juga :Lintas Riau-Sumbar Ditutup Lagi, Ini Imbauan Pengendara lewat Bangkinang

‘’Kondisi ruangan itu sudah sangat parah, begitu juga empat ruangan lainnya di gedung tersebut. Kami sudah mengajukan perbaikan, karena langit dan tiangnya sudah keropos di seluruh ruangan, cuma satu ruangan sudah berbahaya untuk ditempati. Dari laporan secara lisan itu, menurut dinas itu harus lewat data dapodik, jadi kami coba lewat dapodik, tapi hingga sekarang belum ada rehabilitasi,’’ sebut Jumaril.

Terkait kondisi SD yang memiliki 161 murid itu, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Kampar Santoso mengaku belum menerima laporan. Dirinya berjanji segera akan melakukan pengecekan, termasuk pengecekan anggarannya.

‘’Kami saat ini sedang musrenbang di Jakarta. Kalau laporan belum ada yang masuk, tapi nanti akan dicek dulu. Artinya, masuk apa tidak perbaikannya pada 2018. Untuk perbaikan itu akan ada melalui APBD dan DAK, maka akan saya cek dulu,’’ sebut Santoso yang baru dilantik baru-baru ini.

SD 007 Pulau Tinggi yang terletak di pinggir Jalan Pekanbaru - Bangkinang Km 42 Kecamatan Kampa. Kondisi sekolah yang berada di tepi jalan tapi kondisinya memprihatinkan ini menjadi sorotan anggota DPRD Kampar Syafi’i Samosir. Syafi’i mengaku sudah melihat langsung kondisi tersebut.

‘’Ini akan masuk prioritas saya untuk disampaikan kepada Pemkab Kampar. Karena memang itu sudah sewajarnya kita bangun, rehab total, karena termasuk SD yang belum pernah dapat rehabilitasi. Lihat saja, loteng sudah berjatuhan, tiang masih tiang kayu sudah dimakan rayap, mobilernya juga sudah tidak layak,’’ sebut Syafi’i.

Syafi’i yakin, perbaikan ini harusnya menjadi perhatian Pemkab Kampar. Karena salah satu isi Visi dan Misi Bupati adalah memajukan Pendidikan di Kabupaten Kampar.

Dirinya berharap, Pemkab Kampar tidak menutup mata, hingga para murid SD 007 Pulau Tinggi kembali dapat belajar dengan tenang dan nyaman.(end)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook