Hilal Tak Terlihat di Riau dan 100 Titik Lainnya, Awal Puasa 3 April

Riau | Jumat, 01 April 2022 - 19:19 WIB

Hilal Tak Terlihat di Riau dan 100 Titik Lainnya, Awal Puasa 3 April
Pengamatan hilal oleh Kepala Kanwil Kemenag Riau Dr H Mahyudin MA bersama tim Kanwil Kementerian Agama dilakukan di Kota Dumai, Jumat (1/4/2022). Dari hasil pengamatan, hilal tidak terlihat di wilayah Riau. (HUMAS KEMENAG RIAU UNTUK RIAUPOS.CO)

BAGIKAN



BACA JUGA


PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Pemantauan hilal untuk menentukan awal Ramadan 1443 H, khusus di wilayah Riau, dilaksanakan di salah satu hotel di Kota Dumai, Jumat (1/4/2022). Se-Indonesia, terdapat 101 lokasi pantauan dan hampir semua tak terlihat hilal. Selang beberapa waktu, pemerintah juga melakukan sidang isbat, dan menetapkan 1 ramadan jatuh pada Ahad (3/4/2022).

Informasi yang diterima Riaupos.co dari Kanwil Kemenag Provinsi Riau, Kepala Kanwil Kemenag Riau Dr H Mahyudin mengatakan, pemantauan hilal tahun ini hanya dilaksanakan di Kota Dumai. Hilal dipantau Jumat pukul 18.21 WIB.


"Untuk posisi hilal di Dumai tidak terlihat. Hasil rukyatul hilal ini dilaporkan kepada badan hisab rukyat pusat sebagai bahan rapat sidang Isbat di Kementerian Agama RI setelah Magrib hari ini dan akan diumumkan secara nasional oleh Menteri Agama," katanya.

Dalam kegiatan pemantauan hilal, juga hadir beberapa pejabat Kanwil Kemenag Riau, perwakilan Pemerintah Provinsi Riau, Pemko Dumai dan pejabat lainnnya.

Sementara itu, hasil sidang isbat yang dipimpin Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas dalam keterangan resminya di Jakarta, Jumat malam mengungkapkan 101 lokasi pemantauan hilal, rata-rata bulan tidak terlihat.

”Jadi hasil sidang isbat menetapkan, 1 Ramadan jatuh Ahad (3/4/2022),” kata Menag Yaqut.

Laporan: Soleh Saputra (Pekanbaru)

Editor: Eka G Putra









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook