Setahun Tangkap 1 Ton Narkoba, Kapolda Sebut Kombes Yos Guntur PJU Terbaik

Riau | Rabu, 01 Februari 2023 - 16:26 WIB

Setahun Tangkap 1 Ton Narkoba, Kapolda Sebut Kombes Yos Guntur PJU Terbaik
Kapolda Riau Irjen Pol Mohd Iqbal didampingi Kabid Humas Polda Riau Kombespol Sunarto, Dirresnarkoba Polda Riau Kombes Pol Yos Guntur memperlihatkan barang bukti narkoba jenis sabu sejumlah 276 Kg hasil pengungkapan di Pekanbaru, saat gelar ekspos di Halaman Mapolda Riau, Rabu (1/2/2023). (DEFIZAL/RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Kepolisian Daerah (Polda) Riau melalui Direktorat Reserse Narkoba kembali mengamankan 276 Kg narkotika jenis sabu. Bersama barang bukti, Korps Bhayangkara turut mengamankan 5 orang tersangka dan 1 diantaranya tewas ditembak karena melakukan perlawanan.

Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal dalam ekspos yang disampaikan Rabu (1/2/2023) siang, turut memberikan apresiasi kepada bawahannya yang dipimpin Direktur Reserse Narkoba Kombes Pol Yos Guntur. 


"Ditresnarkoba Polda Riau kembali menunjukan kinerja luar biasa. Tidak henti-hentinya melakukan pengungkapan. Baik menggunakan teknik-teknik didalam tindakan kepolisian, seperti control delivery, under cover buy, dan lainnya," sebutnya.

Dia menyebut, selama setahun dirinya menjabat, Kombes Yos Guntur bersama jajaran sudah berhasil mengungkap 1 ton lebih narkotika jenis sabu. Bahkan pengungkapan hari itu, merupakan tangkapan terbesar narkoba sepanjang sejarah Riau dengan jumlah 276 Kg sabu.

"Ini saya dapat informasi dari Bapak Kabid Humas, bahwa hari ini tangkapan terbesar sepanjang sejarah Polda Riau. Beliau kan sudah sangat lama disini," papar Mantan Kadiv Humas Mabes Polri ini.

Irjen Iqbal kemudian melontarkan pujian kepada Kombes Yos Guntur. Menurut dia, wajar ia menyebut bahwa Kombes Yos Guntur merupakan Pejabat Utama (PJU) terbaik. Sebab, hampir setiap bulannya Direktorat yang ia pimpin berhasil mengungkap peredaran gelap narkotika dengan jumlah yang sangat besar.

"Wajar kalau saya bilang beliau PJU terbaik. Bukan berarti yang lain tidak. Akan tetapi Pak Yos berhasil menunjukan prestasi yang konsisten dalam setiap waktunya," ungkapnya.

Laporan: Afiat Ananda (Pekanbaru)

Editor: Eka G Putra









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook