4 Komisioner KPU Tersingkir

Politik | Rabu, 29 Januari 2014 - 08:04 WIB

4 Komisioner KPU Tersingkir
Seorang warga melihat pengumuman 10 nama calon Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Riau di kantor KPU Riau, Selasa (28/1/2014). Foto: Teguh Prihatna/Riau Pos

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Empat dari lima Komisioner KPU Riau yang ikut kembali mendaftar menjadi mencalon anggota KPU Riau masa tugas lima tahun ke depan, tidak satupun dari mereka yang lulus seleksi.

Ini dilihat dari hasil pengumuman yang dilakukan Panitia Seleksi (Pansel) calon anggota KPU Riau, Selasa (28/1) di depan kantor KPU Riau.  Berdasarkan pengumuman Pansel Nomor.21/Timsel.KPU-Riau/I/2014, nama-nama mereka tak terlihat.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Diketahui anggota KPU Provinsi Riau Asmuni Hasmy sejak awal tidak mengikuti seleksi. Sementara Budhiyan Putra Ali tidak lulus saat tim seleksi memilih 19 nama untuk mengikuti psikotes.

Ketua KPU Provinsi Riau Ir H Tengku Edy Sabli MSi, dua anggota lainnya Lena Farida dan Heryanti Hasan lulus sampai seleksi 19 orang.

Namun ketika tim seleksi yang dimpimpin Prof Dr Hj Ellydar Chaidir SH MHum harus memilih sepuluh nama, ketiga orang komisioner tersebut tersingkir.

Kesepuluh orang hasil seleksi dari tim seleksi calon anggota KPU Provinsi Riau yang diumumkan Pansel masing-masing,

  1. Abdul Hamid yang saat ini menjabat sebagai Komisioner KPU Kabupaten Pelalawan, warga BTN Bumi Lago Permai, Jalan Sawit Pangkalankerinci, Kabupaten Pelalawan.
  2. Almanarsyah, pensiunan PNS yang sebelumnya pernah menjabat Kabag Hukum Teknis dan Hupmas KPU Provinsi Riau, warga Jalan Gunung Agung, Gang Mulia, Tangkerang Timur, Pekanbaru.
  3. Danny Setiawan, PNS Pemprov Riau, warga Jalan Embun Pagi, Pekanbaru.
  4. Erisman, PNS Guru, warga Jalan Perkasa V, Kelurahan Rejosari, Kecamatan Tenayanraya, Pekanbaru.
  5. Fauzan, wiraswasta, warga Jalan Aspal Tuah Karya, Kecamatan Tampan, Pekanbaru.
  6. Ilham Yasir, wartawan Riau Pos, warga Jalan Wiraswasta, Kelurahan Delima, Kecamatan Tampan, Pekanbaru.
  7. Nurhamin, Komisioner KPU Kabupaten Kampar, warga Jalan Alfurqon, Kumantan Bangkinang, Kabupaten Kampar.
  8. Sri Rukmini, pensiunan PT CPI, warga Jalan Seroja Padang Bulan, Kecamatan Senapelan, Pekanbaru.
  9. Suparto, dosen UIR warga Jalan Muslim Sari, Tangkerang Selatan, Bukitraya, Pekanbaru.
  10. Syafril Abdullah, Komisioner KPU Kabupaten Kampar, warga Perum Dokagu UIR, Kelurahan Simpang Tiga, Kecamatan Bukitraya, Pekanbaru.
Tim Seleksi akan menggelar uji kelayakan dan kepatutan dalam waktu dekat dengan menghadirkan Komisioner KPU RI untuk menyeleksi lagi lima orang dari sepuluh orang tersebut.

Ketua Tim Seleksi Calon Anggota KPU Provinsi Riau Prof Dr Hj Ellydar Chaidir SH MHum mengatakan bahwa mereka akan menginformasikan lebih lanjut mengenai tempat dan waktu uji kalayakan dan kepatutan tersebut.

‘’Kami sudah putuskan sepuluh orang. Nanti soal tempat dan waktu uji kelayakan dan kepatutan akan diberitahukan lebih lanjut,’’ kata Ellydar.

Soal tidak ada satupun dari lima anggota KPU Provinsi Riau yang masuk ke dalam urutan sepuluh nama, Ellydar mengatakan itu adalah hasil dari seleksi yang mereka lakukan.‘’Kami sudah memutuskan dan semoga ini hasil yang terbaik dari seleksi yang kami lakukan,’’ kata Ellydar Chaidir.

Di tempat berbeda, Ketua KPU Provinsi Riau yang saat ini masih menjabat Ir H Tengku Edy Sabli MSi mengatakan, ia berharap hasil dari tim seleksi adalah yang terbaik. Meskipun namanya tidak ada dalam sepuluh nama yang diputuskan tim seleksi, baginya tidak ada masalah.

‘’Kalau saya ambil hikmahnya saja, itu sudah hasil dari tim seleksi, jadi saya berpikir positif saja. Apapun pertimbangannya, tim seleksi lebih mengetahuinya. Kalau itu yang terbaik menurut tim seleksi, ya itulah dia,’’ kata Edy Sabli.

Namun Edy Sabli masih menjabat sebagai Ketua KPU Provinsi Riau sampai pelantikan Gubernur Riau terpilih beberapa waktu mendatang. Soal pemilihan lima orang anggota KPU Kabupaten Kota, akan dilaksanakan oleh Anggota KPU Provinsi Riau yang baru.

Selesai pelantikan Gubernur Riau, Ir H Tengku Edy Sabli MSi yang masih menjabat sebagai Ketua LAM Kabupaten Pelalawan dan juga dosen akan kembali ke kegiatannya semula.‘’Ya saya akan melakukan kegiatan saya yang lainnya,’’ kata Edy Sabli.(rul)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook