Timses Herman Pasrah Pada Hasil Pilgubri Nanti

Politik | Rabu, 27 November 2013 - 17:42 WIB

Timses Herman Pasrah Pada Hasil Pilgubri Nanti
POSKO HERMAN: Suasana di posko kediaman Herman Abdullah di Jalan Thamrin Gobah Pekanbaru ramai timses dan pendukungnya Rabu senja ini (27/11/2013) pukul 18.00 WIB menunggu hasil terakhir penghitungan suara Pilgubri 2013 putaran kedua.(foto aznil fajri/riau pos)

Riau Pos Online-Posko pasangan Calon Gubernur Riau Herman Abdullah-Agus Widayat di Jalan Thamrin Gobah Pekanbaru cukup ramai dipenuhi timsesnya dan masyarakat yang bersimpati dengannya Rabu pagi hingga senja ini (27/11) pukul 18.00 WIB.

Menjelang penghitungan suara terakhir senja ini posko di rumah kediaman Pak Herman Abdullah di Jalan Thamrin Gobah Pekanbaru kini ramai pengunjungnya sambil menonton menyaksikan  siaran televisi MetroTv yang melakukan kerja sama dengan lembaga survei real count Indobarometer menghitung perolehan suara Pilgubri 2013 putaran kedua ini.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Melihat angka perolehan suara siang tadi di mana pasangan Herman Abdullah-Agus Widayat

berada di bawah suara Annas Maamun-Arsyad Juliandirahman, membuat timses dan pendukung Herman cemas. Namun mereka pasrah apapun hasil penghitungan suara final nanti.

Menurut adik kandung Herman Abdullah, Hayati kepada Riau Pos Online di kediaman Herman

Abdullah petang tadi, apapun hasil penghitungan suara nanti diterima dengan lapang dada,

dan kepada semua timses dan pendukung Pak Herman diucapkan terima kasih atas dukungan dan kepercayaan yang diberikan kepada abangnya Herman Abdullah. "Mari kita terima dengan baik dan dengan lapang dada hasil Pilgubri 2013 putaran kedua ini," kata Hayati.(azf)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook