PENGUKUHAN TIM PEMENANGAN BERNUANGSA NOSTALGIA

Herman Abdullah- Agus Hidayat Targetkan 87,5 Persen Suara

Politik | Sabtu, 27 Juli 2013 - 20:48 WIB

Herman Abdullah- Agus Hidayat Targetkan 87,5 Persen Suara

Riau Pos Online - Calon Gubernur Riau H Herman Abdullah MM berkeyakinan mampu meraih 87,5 persen suara di Kecamatan Tampan. Sementara tim pemenangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Riau Herman Abdullah-Agus Hidayat kian mengukuhkan tekat untuk mengantarkan Herman Agus ke tampuk pemerintahan Provinsi Riau.

Beberapa kader dan simpatisan Herman saat pengukuhan tim dan Posko pemenangan Herman Agus di bilangan S Amin - Panam Pekanbaru, Sabtu (27/7) berkeyakinan Herman Abdullah sebagai Gubri periode 2013-2018. ''Insyaallah Pak Herman terpilih,'' kata H Andre, salah seorang tokoh masyarakat Simpang Baru, beberapa saat lalu.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Nasrul Warga Sukajadi yang hadir di sana juga menyatakan hal yang sama. Menurutnya, banyak hal nilai positif yang ada pada Herman Abdullah dibanding calon lainnya. ''Kami memperkirakan bisa satu kali putaran saja,'' ujar Nasrul menjelang pengukuhan tim pemenangan HA.

Kegiatan pengukuhan tim relawan itu mendapat perhatian dari berbagai lapisan masyarakat dari empat kelurahan di Kecamatan Tampan. Masyarakat dari masing-masing kelurahan Simpangbaru, Tuah Karya, Sidomulyo Barat dan Kelurahan Delima, terlihat melimpah.

Bahkan tenda yang disiapkan pun sesak dengan warga yang rindu dan ingin melihat mantan Walikota Pekanbaru dua kali itu, sehingga terkesan bernuangsa nostalgia. Apalagi kegiatan itu diwarnai dengan musik bernuangsa melayu.

Dalam pada itu, calon Gubri H Herman Abdullah menyatakan keyakinannya didukung masyarakat Riau secara umum. ''Saya ingin menyampaikan secara terbuka, bahwa pasangan Herman Abdullah-Agus Hidayat sudah bertekat akan terpilih jadi Gubri, karena kami yakin rakyat yang memilih secara arif dan bijaksana,'' katanya

Keyakinan ini paparnya bukan mengada-ada, tapi berdasarkan realita yang dilihat saat mengunjungi sejumlah daerah di Riau. Bahkan paparnya beberapa polling yang dilakukan berbagai pihak juga memenangkan Herman Agus.

Selain itu, ia juga berharap kepada masyarakat yang hadir dalam acara tersebut, benar-benar mendukung dan siap memenagkan dirinya dengan menyisipkan dalam semua acara "Jangan Lupa HA nomer Satu". Karena, menurut Herman, tampa dukungan masyarakat tidak mungkin ia dapat menjalankanv program yang telah ia buat.

''Intinya, ini sudah ada, kenapa harus yang lain. Kalau waktu pemilihan walikota Pekanbaru saja, Firdaus MT mampu meraup 70 persen suara di Tampan, masa untuk pemilihan Gubernur setidaknya 87,5 persen suara di Tampan ini bisa diraih pasangan HA dengan nomor urut 1,'' ujarnya yang diiringi gemuruh tepuk tangan dan yel-yel hidup Herman.

Herman juga mengingatkan bahwa waktu sudah semakin dekat. Ia meminta tim untuk bergerak lebih cepat dan memperhatikan semua hal. Termasuk nantinya dalam proses pemilihan nantinya.

"Waktunya sudah semakin dekat. Tolong nanti perhatikan juga dalam menentukan saksi. Jagan nanti saksi nanti bekerja tidak sebagai saksi. Saksi harus mengintai sesuatu yang tidak boleh bersama-sama Panwaslu," himbaunya.(ril)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook