PEKANBARU(RP)-Dua tokoh Riau yang digadang-gadangkan akan maju dalam Pilgubri 2013, masing-masing Drs H Herman Abdullah MM dan H Muktaruddin, Sabtu (26/5) mendaftar ke DPD Partai Gerindra Riau di Jalan Sudirman.
Kedatangan kedua tokoh Riau, bakal calon Gubernur Riau, langsung disambut Ketua DPD Partai Gerindra Riau H Marwan Yohanis SSos bersama sejumlah pengurus dan fungsionaris partai. Keduanya mendaftar, guna mencari dukungan partai untuk memuluskan mereka maju sebagai calon Gubernur Riau.
Meski Partai Gerindra hanya memiliki satu kursi di DPRD Riau, namun partai ini bisa jadi menjadi penentu langkah mereka maju. Keduanya tokoh ini datang silih berganti. Herman Abdullah mendaftar paling pertama sekitar 10.00 WIB, disusul Muktaruddin.
Ketua DPD Partai Gerindra Riau, H Marwan Yohanis SSos mengatakan, kalau mendaftaran dan penjaringan memang dilakukan Partai Gerindra Riau mulai 26 Mei hingga 8 Juni 2012. Partai Gerindra Riau komit mengusung kader atau putra Riau yang berkomitmen untuk membangun Riau lebih baik kedepan. Mampu menjelankan amanah rakyat untuk menjalankan fungsi pemerintahan dengan baik.
Saat ini, menurutnya, paradigma sebagai orang berkuasa harus dirubah menjadi paradigma sebagai pelayan masyarakat. Karena itu, dia menegaskan, kalau orang yang di usung harus memahami kondisi Riau terkini. “Orang yang bisa merasa, baik kesulitan rakyat, kebutuhan rakyat,” ujarnya.(dac)