Laporan Indra Effendi dan Eka Gusmadi Putra, Tembilahan
Dua pasangan Bakal Calon (Balon) Bupati dan Wakil Bupati Indragiri Hilir (Inhil) mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat, Sabtu (25/5). Keduanya adalah pasangan H Syamsuddin Uti-H Muslimin dan H Edy Syafwannur-Agus Salim.
KPU Inhil membuka jadwal pendaftaran bakal calon yang akan bertarung di Pemilukada Inhil ini sejak 20 Mei lalu dan berakhir, Ahad (26/5) ini. Pemilukada Inhil sendiri dilaksanakan serentak dengan Pemilihan Gubernur Riau (Pilgubri) pada 4 September mendatang.
Pasangan Syamsuddin Uti-Muslimin mendaftar sekitar pukul 10.00 WIB. Keduanya diantar kaderp dan simpatisan partai pengusung yakni Partai Demokrat (PD) dan Partai Bintang Reformasi (PBR). Mereka diterima Ketua KPU Inhil Joni dan para anggota seperti Muslim Huda, Herdian Asmi, M Dong dan Ruchiat.
”Pendaftaran ini sebagai bukti, bahwa kami tidak main-main untuk menjadi balon bupati dan wakil bupati Inhil. Artinya apa, kami juga orang yang terlibat langsung memikirkan kabupaten ini,’’ jelas Inhil H Syamsuddin Uti, usai menyerahkan formulir pendaftaran.
Dalam Pemilukada Inhil kali ini pasangan tersebut memakai julukan Sumbawa yang berarti Syamsuddin, Muslimin, Berbakti dan Berwibawa. Usai mendaftar, Syamsuddin Uti juga mengatakan akan melakukan perbaikan jika diperlukan sebelum batas perbaikan berkas berakahir.
Sementara itu di jam berbeda, pasangan H Edy Syawannur-Agus Salim yang berjuluk pasangan Cerdas, secara resmi juga mendaftar. Pasangan ini juga diterima oleh Ketua KPU Inhil dan jajaranya.
Pasangan Cerdas diantar ribuan masa dan simpatisannya dengan berjalan kaki menuju Kantor KPU Inhil dari kediaman Edy Syafwannur. Sebelum itu, pendukung dan simpatisan pasangan ini menggelar istighosah dan doa bersama serta selamatan sebagai tanda masuknya tahapan Pemilukada.
Usai istighosah, pasangan Cerdas melakukan deklarasi dengan Parpol pengusung seperti Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura). ”Alahamdulillah dokumen kami sudah diterima oleh KPU. Meski kami akui masih ada beberapa catatan, namun kami segera melengkapinya. Sejak hari ini (kemarin, red) pula kami tidak akan pernah mundur lagi,’’ tegas Iwan sapaan akrab Edy Syafwannur.
Selain keduanya, pasangan lain yang disebut berlaga di Pemilukada Inhil adalah HM Wardan-Rosman Malomo. Keduanya bakal diusung koalisi Partai Golkar, PDIP, PKS dan PAN. Pasangan ini akan mendaftar ke KPU, Ahad (26/5) pagi ini.
“Besok pagi (pagi ini, red) kita daftar,” ujar Wardan kepada Riau Pos, malam tadi. Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Riau itu mengatakan pihaknya akan membawa massa spontan saja.(fia)