AMBIL FORMULIR KE PDI PERJUANGAN

Seorang Guru Ikut Ramaikan Penjaringan Balon Wako Pekanbaru

Politik | Jumat, 26 Februari 2016 - 00:26 WIB

Seorang Guru Ikut Ramaikan Penjaringan Balon Wako Pekanbaru
M Andi (kanan) saat menerima formulir pendaftaran pada penjaringan bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pekanbaru, Kamis (25/2/2016). (SUSANTO/RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - M Andi saat ini merupakan seorang pengajar dan Ketua Forum Komunikasi PKBM Pekanbaru, ikut serta meramaikan penjaringan bakal calon (balon) Wako/Wawako Pekanbaru 2017-2022 dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI P).

Hal ini dilakukan M Andi beserta rombongan saat melakukan pengambilan formulir di Kantor DPC PDI P yang terletak di Jalan Panglima Undan Senapelan, Kamis (25/2/2016). Dia merupakan bakal calon yang ke-19 yang mengambil formulir sebagai di posisi Wali Kota Pekanbaru.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

M Andi mengatakan pengambilan formulir di PDI P sebagai perahu untuk maju menjadi balon Wali Kota Pekanbaru didasarkan karena visi dan misi PDI P sejalan dengan pemikirannya yang mendukung dan memperjuangkan rakyat kecil.

"Memang banyak partai saat ini tapi setelah saya dan tim pertimbangkan PDI P lah yang cocok dan sejalan dengan visi dan misi saya ke depannya," ujar M Andi.

Pria yang beprofesi sebagai guru ini juga mengungkapkan untuk balon wawako pendampingnya nanti, dirinya belum bisa mengungkapkan siapa figur yang cocok dan layak maju mendampinginya.

"Saya belum tahu siapa figur yang cocok dan pemikiran yang sejalan dengan saya untuk mendampingi saya maju ke pilkada wako/wawako Pekanbaru apabila lolos penjaringan ini," katanya.

M Andi juga mengatakan dirinya tidak banyak mempunyai program-program, tetapi programnya nanti langsung menyentuh keseluruh masyarakat Pekanbaru.

"Program-program saya nantinya bisa langsung menyentuh masyarakat luas, dengan prioritas memajukan di berbagai segi dan bidang terutama di dunia pendidikan untuk menuju kemajuan serta perkembangan masyarakat Kota Pekanbaru kedepannya," kata M Andi.

Laporan: Susanto

Editor: Fopin A Sinaga









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook