Zulkifli Hasan Enggak Pakai Syarat, Tidak seperti Amien

Politik | Senin, 22 Juli 2019 - 13:32 WIB

Zulkifli Hasan Enggak Pakai Syarat, Tidak seperti Amien
Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan bersama Joko Widodo. (foto/JPNN.com)

JAKARTA(RIAUPOS.CO) - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan enggan menanggapi pernyataan Ketua Dewan Kehormatan PAN Amien Rais, soal dua syarat rekonsiliasi Prabowo Subianto - Sandiaga Uno dengan Joko Widodo dan KH Ma’ruf Amin atau Jokowi - Kiai Ma’ruf.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Konon, dua syarat versi Amien Rais adalah diterimanya ide-ide dari kubu Prabowo Subianto - Sandiaga Uno dan dengan pembagian kursi dengan porsi 55:45.

Zulkifli hanya ingin menanggapi pernyataan Amien Rais yang memberikan kesempatan kepada Jokowi - Ma’ruf untuk menjalankan tugasnya memimpin Indonesia selama lima tahun ke depan.

"Saya menanggapi itu saja, kesempatan lima tahun kata Pak Amien (sedangkan) saya mengatakan kami dukung Pak Jokowi dan kami doakan supaya sukses. Yang lain-lain tidak saya tanggapi, tidak pakai syarat-syarat," kata Zulkifli di gedung parlemen, Jakarta, Senin (22/7).

Zulkifli mengingatkan rakyat yang berdaulat sudah memberikan kedaulatan kepada Jokowi sebagai kepala pemerintahan dan negara. Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) itu melanjutkan, presiden memiliki hak prerogatif untuk menentukan kabinet. "Oleh karena itu baik kabinet atau apa pun namanya pembantu (presiden), jadi yang berdaulat tetap Pak Jokowi," tegasnya.

Karena itu, Zulkifli sekali lagi menegaskan bahwa tidak pakai syarat-syarat apa pun mendukung Jokowi agar sukses memimpin Indonesia sebagaimana yang dicita-citakan semua masyarakat. "Oleh karena itu kami tidak pakai syarat-syarat, kami mendukung agar Pak Jokowi sukses memimpin Indonesia," tegasnya. (boy)

Sumber: JPNN.com

Editor: Deslina









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook