Belum Pasti, Pilgubri Dipilih DPR

Politik | Jumat, 22 Juni 2012 - 09:45 WIB

PEKANBARU (RP) - Rencana pemilihan Gubernur Riau melalui anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah masih belum pasti. Pasalnya, aturan tersebut masih dibahas ditingkat DPR RI. Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia, Gamawan Fauzi belum dapat memastikan proses tersebut dapat diterapkan di Riau. Pasalnya, waktu pengesahan tergantung persetujuan legislatif.

‘’Memang untuk pembahasaan aturan Pemilihan Kepala Daerah sudah dibahas bersama UU lainnya. Semua tergantung DPR, kalau cepat DPR cepat selesai,’’ tutur Gamawan. Undang-undang yang sudah diusulkan antara lain, Pemelihan Kepala Daerah, UU Pemerintahan Daerah, UU Desa, UU Kormasan dan UU Pemekaran Daerah. Hanya saja, dia belum dapat memastikan kapan UU itu akan disyahkan oleh DPR RI.(rio)

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook