Ketua KPU RI Ucapkan Selamat pada Komisioner KPU Riau

Politik | Rabu, 18 September 2013 - 09:28 WIB

PEKANBARU (RP) -Putusan sidang Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) yang menyatakan Komisioner KPU Riau tidak terbukti melanggar kode etik disambut baik oleh Ketua KPU RI Husni Kamil Manik.

Hal ini dikatakan Ketua KPU Riau Ir H Tengku Edy Sabli MSi kepada Riau Pos, Selasa (17/9). Menurut Edy, Ketua KPU menyampaikan apresiasi yang baik terhadap putusan DKPP tersebut.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Pernyataan Ketua KPU RI tersebut disampaikan pada semua Komisioner KPU Riau, saat mereka mendatangi KPU RI untuk menyampaikan hasil rapat pleno Pemilihan Gubernur Riau.

‘’Tadi (kemarin, red) kami ke KPU RI untuk menyampaikan hasil pleno Pilgubri ke KPU RI, kami disambut baik oleh Ketua KPU RI Pak Husni Kamil Manik. Beliau menyampaikan selamat kepada kami berlima atas putusan DKPP yang menyatakan bahwa KPU Riau tidak terbukti melanggar kode etik,’’ kata Edy.

Edy menyatakan semua komisioner sangat senang dengan apresiasi dari Ketua KPU RI tersebut. ‘’Kami sudah bekerja sesuai aturan dan perundang-undangan, jadi sesuai dengan putusan DKPP itu,’’ kata Edy.

KPU Riau Dapatkan Rehabilitasi Nama Baik

Ketua KPU Riau, Edy Sabli mengatakan bahwa putusan DKPP yang menyatakan merehabilitasi nama baik kelima KomisionerKPU Riau dari tuduhan atau gugatan pelanggaran kode etik sudah membuat mereka senang.

‘’Dalam putusannya, DKPP menyatakan agar KPU RI dan Bawaslu RI mengawasi putusan DKPP tersebut. Bunyi putusan itu sudah merehabilitasi nama baik Komisioner KPU Riau,’’ kata Edy.

Ditanya apakah Edy berharap agar DKPP menyosialisasikan putusan tersebut agar semua masyarakat Riau dan Indonesia mengetahui bahwa KPU Riau tidak melanggar kode etik, Edy menyatakan mereka tidak dalam posisi berharap.

‘’Kita hanya mengikuti putusan itu, dengan adanya putusan itu maka sudah lebih baik, semua gugatan dan tuduhan sudah terbantah,’’ kata Edy.

KPU Segera Rapat Teknis Persiapan Putaran Kedua

Edy Sabli mengatakan mereka masih berada di Jakarta sampai Rabu (18/9) untuk menyelesaikan beberapa hal yang berkaitan dengan Pilgubri di Jakarta, namun mereka akan segera pulang untuk menyelenggarakan rapat teknis untuk penyelenggaraan putaran kedua Pilgubri.

‘’Kami akan selenggarakan rapat teknis secepatnya untuk persiapan putaran kedua setelah balik dari Jakarta,’’ kata Edy.

Soal apa yang akan mereka bahas dalam rapat teknis, Edy mengatakan mereka akan membahas mulai dari persiapan-persiapan.

‘’Memang sesuai jadwal dan tahapan sudah jelas, tapi semuanya tentu harus diperjelas lagi, kami akan rapat dulu internal KPU Riau,’’ kata Edy.

Selanjutnya, KPU Riau akan menyelenggarakan rapat dengan KPU kabupaten/kota untuk membahas teknis pelaksanaan putaran kedua Pilgubri Riau.

‘’Nantinya KPU kabupaten/kota akan berjenjang melaksanakan rapat lagi sampai ke KPPS,’’ kata Edy.(rul)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook