JELANG PILKADA 2017

Srikandi Hanura: Ahok Yes, Haji Lulung No...

Politik | Jumat, 18 Maret 2016 - 00:45 WIB

Srikandi Hanura: Ahok Yes, Haji Lulung No...
Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

JAKARTA (RIAUPOS.CO) -  Pilkada 2017 yang juga akan diikuti DKI Jakarta tidak lama lagi. Maka pembahasan tentang Pilkada pun kembali santer diderar

Dua nama yang paling menarik perhatian publik saat ini adalah petahana, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan rivalnya, Wakil Ketua DPRD Abraham Lunggana (Lulung).

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Sejumlah organisasi partai politik telah menentukan sikap siapa yang akan didukung dalam Pilgub yang berlangsung pada 2017 mendatang. Salah satunya, organisasi perempuan, Srikandi Hanura yang dipimpin Miryam S Haryani.

Miryam mengatakan, organisasinya tegas memilih Ahok ketimbang Lulung. "DPP dan DPD Srikandi Hanura dukung Ahok 1000 persen untuk kembali pimpin DKI," ujarnya di Jakarta, Kamis (17/3/2016).

Bahkan ia mengancam kadernya di Srikandi Hanura untuk menuruti perintahnya itu. "Bagi yang tidak patuh terhadap perintah DPP Srikandi Hanura, silahkan keluar dan saya akan berhentikan sebagai pengurus DPD DKI Srikandi Hanura," serunya. ‎

Anggota komisi V DPR itu juga mengimbau agar para pengurus DPD atau kader Srikandi Hanura memanaskan mesin organisasi hingga ke tingkat RT dan RW untuk dukung Ahok. Kata dia, data terakhir Srikandi Hanura beranggotakan 28.133.

Miryam membeberkan, alasan dirinya menyerukan untuk memilih Ahok karena kinerja mantan bupati Belitung Timur itu terbilang baik dan sesuai dengan garis perjuangan partai Hanura. "Rekam jejaknya jelas, kinerjanya bagus untuk DKI. Teruji dan terbukti. Hasil survei internal Srikandi Hanura tinggi di DKI, ya Ahok ini," katanya.(dna)

Laporan: JPG

Editor: Fopin A Sinaga









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook