PEKANBARU (RP) - Presiden PKS Anis Matta bersama rombongan dari DPW Riau yang dipimpin Hasyim Aliwa, melakukan kunjungan silaturahim ke Lembaga Adat Melayu (LAM) Riau, Sabtu (15/6).
Kedatangan petinggi PKS ini disambut Ketua Umum Majelis Kerapatan Adat LAM Riau, Dr H Tenas Effendy, Ketua DPH Al azhar, Edyanus Herman Halim (Datuk Bisai), H Erwandi Saleh, Tengku Lukman Jaafar dan sejumlah pengurus LAM Riau lainnya.
Anis Matta banyak menerima masukan, motivasi dan juga kritikan membangun. LAM berharap PKS dapat memperjuangkan persoalan konflik lahan di daerah.
“Lahan ulayat kami dengan semena-mena bisa diambil begitu saja oleh investor dengan alasan sudah dapat persetujuan negara. Sedang kami tak pernah diajak serta tiba-tiba diambil begitu saja,” ujar Edyanus.
Edyanus juga menyerahkan peta tanah ulayat yang sejak lama dijaga tetua adat dan sekarang jadi sumber konflik dengan sejumlah investor.
Anis Matta menegaskan soal konflik lahan akan dibahas secara serius dan ia akan meminta fraksinya di dewan mencarikan solusi dengan pemerintah.(fiz)