KPU Riau Rapat dengan Rekanan

Politik | Sabtu, 12 Oktober 2013 - 08:23 WIB

PEKANBARU (RP) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Riau, hari ini, Sabtu (12/10) mengadakan rapat dengan seluruh rekanan untuk persiapan dalam menghadapi Pemilihan Gubernur Riau (Pilgubri).

Rapat tersebut untuk membahas kesiapan-kesiapan rekanan untuk melaksanakan pekerjaan persiapan Pilgubri putaran kedua seperti penyiapan surat suara, tinta, sampul dan alat kelengkapan lainnya.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Ketua KPU Riau Ir H Tengku Edy Sabli MSi mengatakan seluruh rekanan sudah mereka undang untuk ikut rapat tersebut. ‘’Kami rapat besok (hari ini, red) dengan rekanan untuk persiapan. Semua rekanan kami undang,’’ kata Edy Sabli ketika sampai di Pekanbaru dari Jakarta, Jumat (11/10) .

Sebelumnya diketahui bahwa pengadaan atau pencetakan surat suara dilaksanakan PT Karya Kita Bandung. Sedangkan logistik lainnya dimenangkan oleh perusahaan berbeda.

KPU akan mempertanyakan kesiapan PT Karya Kita Bandung untuk kembali mencetak surat suara yang memuat dua foto pasangan calon 4.000.459 surat suara sesuai jumlah daftar pemilih tetap (DPT) ditambah sebanyak 2,5 persen dari jumlah DPT tersebut.

KPU juga akan mempertanyakan kesiapan pengadaan tinta kepada PT Sigma Utama di Cibinong. Tinta tersebut sebagai penanda pemilih yang telah selesai menggunakan hak suaranya.

KPU juga mengundang PT Bimta Grafindo untuk mempertanyakan kesiapan pengadaan formulir saat pemungutan suara. ‘’Dalam rapat itu KPU akan menanyakan semua kesiapan itu pada rekanan agar tidak ada masalah,’’ kata Edy.(rul)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook