JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Kritikan dari kubu Prabowo-Sandi menanggapi usulan Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat, Rachland Nashidik lewat akun Twitternya, agar koalisi partai pendukung capres-cawapres 2019 dibubarkan.
Sebaliknya kolega Rachland di PD, Ferdinand Hutahean mendukung usulan itu. ’’Gagasan itu adalah pemikiran cerdas yang bertujuan menghentikan polarisasi,’’ ujar Ketua Divisi Advokasi DPP Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean dilansir Rmol.id, Senin (10/6/2019).
Ferdinand justru berpendapat pembubaran sebagai koalisi langkah tepat untuk menghentikan pengkubuan di tengah masyarakat pascapilpres 17 April lalu. Jika ada yang menolak pembubaran koalisi, menurut Ferdinand, harus diberi solusi lain untuk kembali menyatukan kehidupan sosial di akar rumput.