FB SBY untuk Dongkrak Citra Demokrat

Politik | Sabtu, 06 Juli 2013 - 21:52 WIB

FB SBY untuk Dongkrak Citra Demokrat
Fan page Facebook Susilo Bambang Yudhoyono. Gambar: facebook.com

JAKARTA (RP) - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono memang tengah getol meramaikan dunia sosial media. Setelah membuat akun twitter, kini orang nomor satu di pemerintahan Tanah Air itu memiliki akun Facebook. Beberapa kalangan pun menduga akun-akun SBY di jejaring sosial itu sebenarnya bertujuan mendongkrak citra Partai Demokrat.

"Sebagai ketua umum Partai Demokrat SBY ingin mendongkrak citra partai di mata publik. Ini adalah bagian dari strategi komunikasi politik untuk meraih simpati publik," ujar Pakar Komunikasi Politik dari Universitas Mercubuana Heri Budianto, Sabtu (6/7).

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

FB, lanjut Heri, saat ini dijadikan sebagai salah satu media untuk menggarap komunitas dunia maya yang jumlahnya sangat banyak. Menurut Heri, komunitas itu sangat potensial untuk menggalang dukungan politik, khususnya dari pemilih pemula.

"Hal ini penting untuk menggarap pemilih pemula yang mencapai 30 jutaan pada saat Pemilihan Umum 2014," kata Heri.

Seperti diketahui, SBY resmi meluncurkan akun FB yang beralamat di facebook.com/SBYudhoyono miliknya di Istana Bogor, Jawa Barat, Jumat (5/7) malam. Launching itu disaksikan menteri Kabinet Indonesia Bersatu Jilid II dan keluarga Istana. (gil/jpnn)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook