Herman Abdullah Terima Dukungan di Pelalawan

Politik | Kamis, 05 Juli 2012 - 08:36 WIB

PELALAWAN (RP) - Mantan Wali Kota Pekanbaru Herman Abdullah (HA) mendapat dukungan dari masyarakat Kabupaten Pelalawan, khususnya saat dirinya berkunjung ke Kecamatan Teluk Meranti, Sorek dan Kecamatan Pangkalan Kerinci Kabupaten Pelalawan pada Senin-Selasa (2-3/7), untuk menjadi orang nomor satu di Riau.

Dan Herman Abdullah menyatakan tekadnya untuk maju mencalonkan diri sebagai Gubernur Riau.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

‘’Saya memutuskan mencalonkan diri, karena banyaknya dukungan dari para tokoh di Riau dan seluruh elemen masyarakat di Pekanbaru, terutama masyarakat Pelalawan khususnya meminta saya maju untuk maju jadi calon gubernur,’’ ujar Herman Abdullah.

Pada saat kunjungan silaturrahmi Herman Abdullah tersebut, juga dihadiri para pejabat Kabupaten Pelalawan, mulai dari tingkat desa sampai kecamatan serta para tokoh masyarakat yang menilai sosok Drs Herman Abdullah MM sangat layak maju dalam pemilihan Gubernur Riau.

Karena kemampuan Herman telah terbukti setelah 10 tahun menjadikan Pekanbaru sebagai salah satu kota termaju yang diperhitungkan di Indoenesia.

Seperti yang disampaikan tokoh masyarakat Ukui, Eduardo SSos. Menurutnya, masyarakat menyambut baik kedatangan Herman Abdullah, apalagi niatnya ikut mencalonkan diri menjadi calon Gubri 2013-2018.

Baru kali inilah mantan Wali Kota Pekanbaru bisa berkenalan dengan masyarakat Ukui dan masyarakat sangat antusias menyambutnya. ‘’Pak Herman Abdullah pantas dan layak menjabat sebagai Gubernur Riau, kemajuan Kota Pekanbaru di tangan Herman Abdullah sebagai bukti kemampuan kepemimpinan beliau. Pekanbaru yang dulu gelap sekarang kotanya sudah dapat diperhitungkan dengan kota-kota lainnya,’’ ujarnya.(ksm)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook