Atribut Kampanye Ditertibkan

Politik | Kamis, 04 Juli 2013 - 13:12 WIB

Atribut Kampanye Ditertibkan
Petugas Satpol PP dan Bawaslu Riau melakukan penertiban baliho calon Gubernur dan Wakil Gubernur Riau, Rabu (3/7/2013). Foto: Defizal/Riau Pos

Laporan Marrio Kisaz dan Syahrul Mukhlis, Pekanbaru

Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Provinsi Riau bersama Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Riau menertibkan seratusan atribut berbau kampanye partai dan pasangan calon yang bertarung di Pemilihan Gubernur Riau (Pilgubri) 2013 di jalan protokol Pekanbaru. Atribut yang disterilkan terdiri dari baliho, banner, spanduk dan pernak-pernik lain karena dinilai bernuansa kampanye dan belum pada waktunya.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

‘’Hari ini (kemarin, red) kami mulai tertibkan baliho bernuansa kampanye. Untuk tahap awal, seluruh jalan protokol kita bersihkan. Itu salah satu poin kesepakatan dalam rapat pengamanan Pilgubri beberapa waktu lalu,’’ ungkapnya Kepala Satpol PP Provinsi Riaul Nizhamul kepada Riau Pos, Rabu (3/7).

Langkah penertiban atribut partai dimulai di persimpangan Bandara Sultan Syarif Kasim (SSK) II dan sepanjang jalan Jenderal Sudirman. Kemudian dilanjutkan menyisir Jalan Tuanku Tambusai dan Jalan Kaharuddin Nasution. Penertiban juga dilakukan di kabupaten/kota dengan berkoordinasi dengan Satpol PP setempat. Nizhamul menambahkan, selain Bawaslu, pengamanan Pilgubri juga melibatkan kepolisian .

Di bagian lain, anggota Bawaslu Divisi Pengawasan, Fitri Heriyanti mengatakan dari berita acara penertiban yang diterima pihaknya, diamankan 64 bendera Gerindra, delapan baliho Syamsurizal, delapan baliho Achmad-Masrul, tujuh bendera Partai Demokrat, enam spanduk Lukman Edy, enam bendera PAN, lima bendera FKPP, empat bendera Anis Matta PKS, tiga helai bendera Golkar, dua spanduk PKB, satu baliho Azis Zaenal, satu baliho Herman Abdullah, satu baliho Partai Caleg Nasdem, satu baliho Lurus, satu baliho PDIP dan satu baliho Azizon. ‘’Baliho atau spanduk yang besar-besar dan tinggi, kami minta untuk menurunkan. Jika masih tidak berkenan maka akan kami tindak sesuai dengan pelanggaran,’’ kata Fitri.

Ketua DPD Partai Gerindra Riau Marwan Yohanis mengatakan Gerindra Pekanbaru sedang menyelenggarakan acara. ‘’Kami sudah koordinasi dengan KPU dan Bawaslu Pekanbaru dan itu bukan pelanggaran,’’ ujarnya.(rio/rul/fia)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook