Mambang Mit Komit Kedepankan Politik Santun

Politik | Selasa, 03 Juli 2012 - 08:05 WIB

Mambang Mit Komit Kedepankan Politik Santun
Mambang Mit (kanan)

PEKANBARU (RP) -Partai Demokrat salah satu partai politik di Riau yang sudah ‘’melenggang’’ untuk mengusung kadernya di Pilgubri setelah Partai Golkar.

Dengan delapan kursi yang dimilikinya di DPRD Riau, Partai Demokrat lebih bisa fokus melakukan pendekatan pada konstituennya dan masyarakat Riau.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Hal ini dikatakan Ketua DPD Partai Demokrat Drs HR Mambang Mit ketika melakukan kunjungan ke Redaksi Riau Pos, Senin (2/7). Dalam kunjungan itu, HR Mambang Mit juga didampingi oleh Sekretaris Dr Koko Iskandar, Wakil Sekretaris Indra Rukmana SE, dan rombongan lainnya.

Partai Demokrat Riau secara organisasi sudah menetapkan dan bulat mengusung Ketua DPD Partai Demokrat Riau, Drs HR Mambang Mit MM untuk diusung sebagai Bakal Calon Gubernur dalam Pilgubri tahun 2013 mendatang.

Kendati demikian, Mambang Mit yang sekarang masih menjabat Wakil Gubernur Riau, menyatakan komitmennya untuk mengedepankan politik santun.

‘’Kawan-kawan Pengurus DPC sudah menyampaikan dukungannya. Pak Ketum (Anas Urbaninggrum, red) sudah menyampaikan itu beberapa waktu lalu. Tapi kalau siapa calon pendamping saya, ini kita serahkan pada mekanisme partai. Yang jelas saya dan Partai Demokrat Riau komit untuk mengedepankan politik yang santun dalam Pilgubri ini,’’ ungkap Mambang Mit.

Kedatangan Mambang Mit disambut General Manager Riau Pos H Zulmansyah Sekedang, Wakil Pemimpin Redaksi Hari B Koriun dan sejumlah awak redaksi lainnya.

Mambang Mit menjawab pertanyaan-pertanyaan awak redaksi Riau Pos dengan diplomatis. Dia menjelaskan, soal siapa yang akan mendampinginya di Pilgubri mendatang, Mambang Mit tak menjawab dengan tegas.

Namun dia sangat berkeinginan kalau siapa pun pasangannya nanti, tidak saja pada saat maju, tetapi juga sampai akhir mengembang amanah rakyat Riau yang diberikan padanya.

‘’Saya berharap siapapun nantinya, apa kegiatannya, bisa bersama-sama menjalankan amanah rakyat Riau mulai dari awal hingga akhir,’’ ujarnya.

Karena hanya dengan kebersamaan bisa berbuat banyak untuk pembangunan Riau lebih baik dan maju. ‘’Sesuai dengan motto Partai Demokrat, bersama kita bisa,’’ ujarnya.

Mambang Mit sesekali mampu mencairkan suasana diskusi itu. Meski di dunia politik, dia terbilang masih baru, namun dari pengalaman birokrasi yang dijalankannya, sudah cukup untuk bekalnya membangun Riau ke depan.

Meski belum menentukan siapa pasangannya, Mambang Mit menyebutkan komunikasi politik terus dilakukan, baik dengan partai politik maupun dengan person pimpinan partai politik dan bakal calon.

Secara internal di Partai Demokrat, akan melakukan survey tiga kali. Pertama, saat sebelum melakukan pendaftaran, saat melakukan pendaftaran di Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan survei ketiga dilakukan saat pelaksanaan kampanye.

Mambang Mit menegaskan, kalau Partai Demokrat Riau komit untuk menunjukkan perpolitikan yang santun demi mewujudkan Riau yang maju, gemilang dan terbilang. Semua itu tentu harus dilakukan secara bersama-sama.(dac)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook