Short Relationship, Why Not !

Pesona Indonesia | Rabu, 01 Mei 2013 - 12:19 WIB

Short Relationship, Why Not !
Model: Lucky Chen, SMP Dharma Loka Pekanbaru / Putri Nadya, SMPN 16 Pekanbaru. Foto: Adrian Eko/Riaupos

Oh jiwa muda, mudah bercinta, mudah putus juga...

Hidup di dunia, sementara...

Pencarian cinta di hati, janganlah berhenti...

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Hai jiwa muda, cepat kejar cinta...

Indahnya bercinta saat muda...

Indahnya bercinta di dunia...

Yang suka gonta-ganti pacar, masih ingat nggak ya sama mantan pacarnya? Lirik diatas pas banget tuh, untuk sobat Xpresi (sobeX) yang hobinya pacaran dalam waktu yang singkat. Bisa sebulan, sepekan bahkan ada yang sepekan. Tapi itu biasa saja dan not a problem. Namanya juga anak muda ya. Seperti judul salah satu sinetron yang muda yang bercinta di salah satu saluran televisi swasta Indonesia.  

Bukti pacaran dengan tema singkat ini memang biasa terlihat dalam persentase poling Xpresi Riau Pos loh sobeX. 61,1 persen para sobeX mengakui pernah mengalami yang namanya pacaran singkat. Singkatnya bukan dihitung sedetik, semenit atau sejamnya, rata-rata ada yang hanya dua hari (58,2 persen ). Ada juga yang waktu pacarannya dua bulanan (18,2 persen) dan dua minggu alias 14 hari juga ada ( 17,3 persen ) loh. Why not! Nggak masalah kok, memangnya masalah buat loh!

Lalu, apa sih penyebab sobeX menjalani prosesi pacaran yang singkat? Alasan karena itu masuk kategori cinta monyet (36,1 persen) tapi bukan cinta sama monyet ya sobeX. Ada juga sobeX yang bilang masih main-main saja (27,8 persen). Seperti yang dialami Shavira Meidiana, siswi SMPN 13 Pekanbaru yang punya pengalaman tentang pacaran tersingkatnya. Doski bilang dia dan pacarnya hanya menjalin hubungan cinta selama dua hari saja. Lantaran dia hanya pacaran untuk main-main saja. ‘’Hahaha, iseng-iseng saja tuh. Biasalah anak muda,” ujar cewek kelahiran Pekanbaru, 14 Mei 1998.

Sama seperti Shavira, Cici Mailia Ningsih yang masih belajar di SMKN 3 Pekanbaru menganggap jika pacaran singkat itu wajar dialami oleh anak muda termasuk dia. Menurut cewek manis kelahiran Pekanbaru, 9 Mei 1996 ini, pacaran singkat itu mungkin karena memang sudah tidak merasa cocok lagi dengan pasangannya dalam waktu yang singat.‘’Udah tidak ngerasa cocok lagi sama dia mungkin. Atau cepat bosan kali ya, karna keduluan sudah tahu sifat jeleknya,” ujar cewek jangkung, yang hobi makan-makan ini tersenyum.

Nah, gimana sobeX yang lagi baca ne, pernah mengalami pacaran singat atau tidak. Yang jelas itu semua pilihan sobeX, pilihan dia dan kamu. Tapi ingat ya sobeX, jangan salaing menyakiti saja satu sama lain. (ma/eko)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook