MENSTRUASI

Tamu Bulanan, Indikator Kesehatan

Perempuan | Kamis, 22 Oktober 2015 - 08:20 WIB

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Pernahkah mencatat siklus haid Anda? Jika iya, masihkah taat melakukannya hingga saat ini? Siklus menstruasi ternyata bisa menjadi indikator kesehatan.

‘’Sangatlah penting untuk mempertimbangkan perubahan menstruasi, seperti perubahan frekuensi, panjang dan jumlah aliran,’’ kata ahli obstetri dan ginekologi, Alyssa Dweck MD, seperti dilansir laman Women’s Health Magazine.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Menurut penelitian terbaru dari American Heart Association, wanita dengan periode menstruasi mulai usia 10 atau lebih muda, dan umur 17 atau lebih tua, memiliki risiko lebih tinggi terkena penyakit jantung, stroke dan komplikasi kesehatan yang berhubungan dengan tekanan darah tinggi. Sedangkan wanita yang mengalami siklus menstruasi pertama mereka di usia 13 tahun memiliki risiko lebih rendah terkena penyakit tersebut.









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook