Perilaku Berubah, Tanda Anak Depresi

Perempuan | Jumat, 19 Februari 2016 - 15:00 WIB

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Karena sering sulit dideteksi, depresi pada anak kerap tidak diketahui. Itu disebabkan saat usia prasekolah, superego anak belum berkembang. Anak pun kerap kali mengalami kesulitan untuk menceritakan pengalamannya, bahkan menyatakan perasaannya. Entah itu ketika mereka sedang merasa marah, sedih, kecewa, ataupun putus asa.

‘’Gejala depresi pada anak sebenarnya berupa permintaan tolong terhadap orangtua. Namun, karena anak kerap menampilkan perilaku negatif, orangtua dan guru merasa kesal,’’ ujar dokter Yunias Setiawati SpKJ dari RSUD dr Soetomo Surabaya seperti dilansir JPNN.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Karena itu, alih-alih mendapat pertolongan, anak malah sering mendapat hukuman. ‘’Tentu saja ini akan memperparah kondisi depresinya. Juga berdampak pada tumbuh kembang anak,’’ jelas spesialis kedokteran jiwa itu.









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook