PEKANBARU (RIAUPOS.CO) Mengandung dan melahirkan adalah salah satu di antara kekuatan perempuan. Apalagi, tak semua wanita diberi anugerah untuk merasakannya. Namun sadarkah Anda, begitu melahirkan, seorang ibu mengalami berbagai perubahan hebat yang positif.
Seorang ibu dikondisikan untuk menanggapi tangisan bayi, sehingga hanya mendengar suara mereka menyebabkan otak ibu melepaskan hormon oksitosin susu, kata dokter anak Dyan Hes MD, seperti dilansir laman Health.
Berikut kehebatan yang terjadi pada seorang ibu yang baru melahirkan:
1. Mendiagnosa suhu dengan satu sentuhan
Satu studi Zambia meneliti ibu dari anak-anak mulai dari 1 bulan sampai 16 tahun. Mereka menemukan bahwa ketika ibu berpikir bahwa tubuh anak-anak mereka berada