PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Peringatan Tahun Baru Islam 1 Muharam di MAN 1 Kota Pekanbaru sangat meriah. Para peserta didik dengan semangat dan antusias mengikuti rangkaian acara yang dimulai dengan tablig akbar bersama Ustaz Dr Ghulam Al-Fatih Lc MA.
Suasana sekolah juga diramaikan dengan hiasan bunga manggar serta berpakaian berpenampilan ala-ala ustaz yakni cosplay. Kegiatan ini berlangsung di lapangan kampus MAN 1 Kota Pekanbaru (28/7).
Selain tablig akbar, ada rangkain acara lainnya berupa pawai, wisuda tahfiz sebanyak 56 siswa, tilawah, cosplay, rangking 1 dan dai daiyah. Masing-masing kelas diminta mengutus peserta dari masing-masing lomba yang telah disiapkan panitia.
Dikomandoi bidang keagamaan bersama organisasi Rohis MAN 1 Kota Pekanbaru. Rute pawai berkeliling di lingkungan jalan sekitar madrasah. Setiap kelas ada satu orang guru pendamping dan karyawan MAN 1 Kota Pekanbaru untuk menjaga keamanan saat peserta didik pawai.
Kasubag Tata Usaha (TU) Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Pekanbaru H Abdul Wahid MIkom mengatakan, para siswa MAN 1 Pekanbaru telah mendapat tempat menuntut ilmu, sesuai dengan namanya, siswanya MAN 1 harus memiliki spirit untuk menjadi nomor satu.
“Kalau siswa MAN 1 Pekanbaru tidak memiliki mental menjadi nomor satu, keberhasilan tidak akan tercapai,” paparnya.
Kepala MAN 1 Pekanbaru Norerlinda MPd mengharapkan semoga peringatan tahun baru Islam ini menjadi momentum bersejarah dan berdampak positif bagi masyarakat sekitar, termasuk juga anak didik itu sendiri dan guru serta karyawan MAN 1 Kota Pekanbaru.
“Dari kegiatan ini menunjukkan MAN 1 Kota Pekanbaru berharap di tahun yang baru ini mendapatkan prestasi yang luar biasa dan mampu mendidik para peserta didik menjadi insan yang bermanfaat bagi masyarakat ke depannya serta mampu meloloskan peserta didik ke perguruan internasional maupun nasional nantinya,” tuturnya.(nto/c)