Nagoya Hill Mal di Batam Terbakar

Pendidikan | Minggu, 28 April 2013 - 08:06 WIB

Nagoya Hill Mal di Batam Terbakar

BATAM (RP) - Kebakaran hebat melanda pusat perbelanjaan Nagoya Hill Mal di Batam, Kepulauan Riau. Selain toko, sedikitnya 4 mobil ikut terbakar. Api mulai terlihat sekitar pukul 13.00 WIB, Sabtu (27/4).

Saat kejadian, pusat perbelanjaan terbesar di Batam ini tengah ramai-ramainya. Begitu api muncul, pengunjung panik berhamburan. Api diketahui berasal dari kantor Golden Communication Telkomsel di lantai 1. Api kemudian menjalar hingga menghanguskan 6 toko dan 4 mobil yang terparkir di depan gedung.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Menurut saksi mata, Monang, sebuah benda tiba-tiba saja jatuh menimpa peralatan kerja di lantai 1 saat sejumlah karyawan sedang bekerja. ‘’Tiba-tiba benda jatuh dari lantai 2 kantor kami, kami kaget dan berlari ke luar kantor. Sementara api sudah membesar dari lantai 2 ruangan pimpinan kami,’’ ujar Monang yang bekerja di Golden Communication Telkomsel, Sabtu (27/4).

Api dengan cepat menyebar. Enam toko terkena dampaknya, ludes dilalap si jago merah. Amukan api terus meluas. Empat mobil yang diparkir di halaman, juga ikut hangus terbakar. Enam unit mobil pemadam dikerahkan, tapi api sudah terlanjur menghanguskan beberapa toko dan mobil. Petugas berjibaku agar api tak meluas. Hingga pukul 13.30 WIB, petugas masih berusaha memadamkan sisa-sisa api. Ratusan orang berkerumun. Sebagian besar di antaranya merupakan pengunjung mal.

Kapolsek Lubuk Baja Kompol Aris Rusdiyanto memastikan tak ada korban jiwa dalam kejadian itu. ‘’Kemungkinan ada korsleting listrik di salah satu toko di mal. Kami akan selidiki nanti,’’ katanya di lokasi kejadian.

Akibat kebakaran ini, seorang karyawan di gedung tersebut mengalami luka bakar. Melihat api yang membesar, sejumlah karyawan panik dan berhamburan. Seorang karyawan bernama Juni terjatuh hingga akhirnya mengalami luka bakar pada bagian tangan dan kakinya. Rekan-rekan lainnya coba menolong namun terkendala api yang cepat membesar. Juni akhirnya berinisiatif mendobrak bagian pintu kantor dan berlari ke luar.  Korban lalu dilarikan ke rumah sakit Harapan Bunda Batam dan sempat tak sadarkan diri.(int/ksm)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook