TV Kabel Gunakan Fasilitas Telkom

Pendidikan | Kamis, 26 September 2013 - 12:44 WIB

TANJUNGBATU (RP) - Usaha siaran televisi berlangganan (Tv kabel), mulai marak di Tanjungbatu Kundur. Namun, usaha yang dikelola secara perorangan maupun berkelompok ini, belum memberikan kontribusi bagi pemerinah daerah. Ironisnya, pelaku usaha memanfaatkan fasilitas Telkom berupa tiang hanya untuk penyambungan perangkat Tv kabel antarpelanggan.

Kepala Telkom Tanjungbatu Kasmuri menegaskan, pihak Telkom tidak pernah mengeluarkan izin bagi pengelola Tv kabel untuk memanfaatkan tiang Telkom. Sebaliknya, pihak Telkom juga tidak pernah melarang pemanfaatan fasilitas tiang milik Telkom dipergunakan oleh pengelola Tv kabel tersebut.  

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

‘’Dari dulu sampai sekarang pihak Telkom tidak pernah memberikan izin dan juga tidak melarang. Tapi kalau melihat di tiang Telkom memang ada perangkat seperti boster dan kabel warna hitam terlilit di tiang Telkom,’’ ungkap Kasmuri, Rabu (25/9) kemarin.

‘’Pantauan di lapangan, usaha Tv kabel dikelola secara perorangan. Setiap pelanggan dikenakan biaya Rp55 ribu per bulan. Pelanggan berhak mendapatkan beberapa canel siaran televisi dalam negeri maupun siaran internasional.  Sepertinya pihak Telkom tidak keberatan dengan penggunaan fasilitas tiang Telkom oleh usaha Tv kabel tersebut. Hal itu terlihat tidak adanya penertiban yang dilakukan.(ims/rpg)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook