DURI (RIAUPOS.CO) - Dua lulusan SMA Cendana Mandau tahun pelajaran 2017/2018, masing-masing Naufal Murtadza dan Muhammad Naufal Alpharyan bakal menimba ilmu di perguruan tinggi ternama di luar negeri (LN).
Hal itu diinformasikan Kepala SMA Cendana Mandau Dra Wiselmi MM melalui Wakasek Bidang Kesiswaan Drs Albohari MM kepada Riau Pos di Duri, Rabu (18/4).
Menurut Albohari, Naufal Murtadza akan kuliah di Negeri Paman Sam (Amerika Serikat). Sementara Muhammad Naufal Alpharyan bakal menimba ilmu di Technological Universitat Munchen/RWTH Aachen (Mechatronics), Munich, Jerman. “Semoga sukses anak-anakku. Doa kami menyertaimu,” ucap Albo mewakili para guru.
Albohari juga menyebut kiprah yang sudah dan sedang diikuti siswa-siswi SMA Cendana Mandau dalam sejumlah ajang bergengsi di negeri ini.
Diantaranya Muhammad Rauf. Siswa satu ini terpilih jadi Duta Indonesia dalam kegiatan internasional Global Goals Model United Nations (PBB) di Kuala Lumpur, Malaysia pada 8-12 April 2018 lalu.
Albohari juga menyebut bahwa tim Olimpiade Sains Nasional (OSN) SMA Cendana Mandau juga mengikuti seleksi tingkat Provinsi Riau di Hotel Furaya, Pekanbaru pada 18-19 April.
Sementara itu, tim bahasa Inggris pun turun mengikuti lomba bahasa Inggris tingkat nasional (ALSA) di Universitas Indonesia (UI) pada 18-25 April ini.
“Klub Jepang juga akan mengikuti Festival Budaya Jepang (Nihon Bunkasai) di Universitas Riau pada 18-21 April,” pungkas Albo.(sda)