Ramah Tamah UGM dan PHR Eratkan Silaturahmi dan Kerjasama

Pendidikan | Senin, 17 Oktober 2022 - 19:03 WIB

Ramah Tamah UGM dan PHR Eratkan Silaturahmi dan Kerjasama
Ramah Tamah UGM dan PHR Eratkan Silaturahmi dan Kerjasama, di Pekanbaru, Sabtu (15/10/2022). (UGM.AC.ID)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO)- Keluarga besar Universitas Gajah Mada (UGM) melaksanakan kegiatan ramah tamah dengan pihak Pertamina Hulu Rokan (PHR),  berlangsung di Hotel Arya Duta, Pekanbaru, Sabtu (15/10/2022) malam. Acara ramah tamah diikuti para alumni  UGM yang bekerja di PHR dan para orang tua yang menyekolahkan anaknya di UGM. 

Seno Mulyo Adjie mewakili Pertamina Hulu Rokan menyampaikan banyak alumni UGM yang bekerja di PHR wilayah Rokan. Tidak sedikit dari mereka yang  bekerja di PHR ini kemudian juga menyekolahkan anaknya di UGM.


“Di sini semua itu keluarga alumni UGM dan saya termasuk keluarga UGM karena anak dan istri dari UGM semuanya. Istri lulus dari FTP jurusan PHP, anak pertama dari Fisipol UGM Departemen Hubungan Internasional dan anak kedua Teknik Kimia," ujarnya.

Seno menuturkan betapa dinamisnya PHR saat ini setelah dikelola oleh bumi pertiwi setelah sebelumnya oleh operator asing. Dengan luas kerja mencapai 6.400 km atau seluas 10 kali luasan DKI menjadikan operasional PHR sangat kompleks.

Dari semula yang hanya 6 rit pengeboran kini mencapai posisi 23 rit pengeboran. Dengan angka tersebut menjadikan PHR sebagai yang terbanyak di Indonesia atau Asia daam pengeboran minyak saat ini.

“Tentunya kami berterima kasih kepada pemerintah pusat dan UGM atas supportnya luar biasa dan partnershipnya saat ini luar biasa," katanya.

Rektor UGM Prof dr Ova Emilia, MMed Ed SpOG(K) mengungkapkan Indonesia sedang menghadapi sebuah tantangan yaitu menyiapkan sumber daya manusia yang siap pakai. Sumber daya manusia yang tidak memiliki masa tunggu lama untuk dapat bekerja.

Untuk itu, katanya, banyak kampus di Indonesia saat ini membuka program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Terkait hal tersebut maka banyak mahasiswa kemudian dikirim untuk magang atau bahkan mengundang para praktisi mengajar  ke institusi-institusi pendidikan.

“Ini upaya-upaya kita untuk menjalin kerja sama tersebut lebih erat lagi. Ini tentu menjadi adaptasi bagi kami di perguruan tinggi untuk mencetak SDM SDM andal," ucapnya.

Acara ramah tamah bersama PHR, kata Rektor, tentu membuka kesempatan untuk kegiatan dan kolaborasi yang semakin luar biasa. Dari berbagai kegiatan bersama selama ini sangat berharap akan lebih banyak lagi mahasiswa-mahasiswa UGM atau lulusan-lulusan UGM yang bisa berkiprah di PHR.

“Atau mungkin banyak praktisi-praktisi dari PHR yang akan memberikan kontribusinya ke universitas. Institusi tentu tidak akan berjalan dengan baik tanpa saran dan masukan dari para praktisi oleh karena itu kita berharap masukan dari channel manapun," imbuhnya.

Sekretaris Jendral Kagama, AAGN Ari Dwipayana, menambahkan salah satu ciri Kagama adalah kekeluargaan. Tetapi lebih dari itu, hal yang paling menghidupi jalannya Kagama selama ini adalah Kagama memiliki banyak komunitas.

“Yang menjadi ciri pembeda dari Kagama dan ikatan alumni lain adalah adanya komunitas. Ini luar biasa karena Kagama itu justru digerakkan oleh keberadaan komunitas. Macam-macam jenis komunitas di Kagama dan antusiasme melalui kegiatan komunitas ini sangat besar," ujarnya.

Laporan: Soleh Saputra

Editor: Eka G Putra









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook