Warga Myanmar Tewas di Galangan

Pendidikan | Jumat, 17 Agustus 2012 - 08:56 WIB

BATAM (RP) - Sesosok jenazah menggegerkan kawasan galangan kapal Marcopolo, Tanjunguncang, kemarin.

Setelah dicek, jenazah itu ternyata Sue Hlaing, warga Myanmar, yang bekerja di perusahaan All Marine and Offshore Enterprise (AMOE).   

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Ia diduga meninggal karena sakit. Tak ada tanda-tanda kekerasan dalam tubuhnya. Berdasarkan keterangan yang diperoleh dari petugas kamar jenazah RSBP, Sue Hlaing  tersebut ditemukan pagi tadi di pelabuhan Marcopolo, Sagulung.

Dokter kesehatan Polda Kepri, Novita, sudah melakukan otopsi dan dibantu petugas kamar jenazah kemarin sore. Namun saat dimintai keterangan, Novita tidak bersedia memberikan keterangan.

Dari keterangan petugas kamar jenazah tidak terdapat luka di sekujur tubuhnya. “Tidak ada luka di tubuhnya. Saat dibawa ke sini, jenazah mengenakan kaos,” ujarnya.

Salah seorang rekan Sue, Kyaw Sein, yang sempat menjenguk jenazahnya mengungkapkan, Sue merupakan karyawan di All Marine and Offshore Enterprise (AMOE) Singapura.(rpg)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook