15 SMP Negeri Masih UN Manual

Pendidikan | Rabu, 17 April 2019 - 11:29 WIB

15 SMP Negeri  Masih UN Manual
ilustrasi - internet

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) -- Ujian nasional (UN) tingkat sekolah menengah pertama (SMP) sederajat di Kota Pekanbaru akan digelar mulai 22 April nanti. Dari 44 SMP (SMP) negeri yang ada, 15 SMP di antaranya harus ujian manual atau menggunakan ujian nasional kertas pensil (UNKP). Sisanya, 29 SMP negeri sudah mengikuti sistem ujian nasional berbasis komputer (UNBK)

Di Kota Pekanbaru sendiri seluruh SMP/MTs yang akan ikut UNBK baik negeri maupun swasta berjumlah 86 sekolah. Untuk sekolah negeri, di Pekanbaru hanya dua yang memiliki alat sendiri yakni SMPN 1 dan SMPN 10.


Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kota Pekanbaru Abdul Jamal, Selasa (16/4) menyampaikan, pihaknya sudah melakukan berbagai persiapan untuk pelaksanaan UNBK. ’’Sejauh ini tidak ada kendala,’’ ucapnya.

Pihaknya, lanjut Jamal sudah melakukan verifikasi dan sudah melihat langsung kesiapan unit komputer, jaringan listrik dan jaringan internet di tiap sekolah. Kordinasi dengan PLN dan penyedia layanan internet pun dilakukan. ’’Agar saat pelaksanaan tidak terkendala,’’ imbuhnya.

Sementara itu, Sekretaris Disdik Pekanbaru Mujailis menyebutkan, bagi sekolah yang tidak memiliki peralatan untuk UNBK akan menumpang ke SMA dan SMK terdekat.

’’SMP negeri di Pekanbaru ada 44 sekolah. 15 ujian manual, sisanya UNBK. Yang UNBK, dua sekolah punya peralatan sendiri, sisanya menumpang.Kalau swasta ada juga yang sudah mandiri,’’ paparnya.

Untuk persiapan, kata dia sudah dilakukan simulasi di sekolah-sekolah yang akan jadi tempat pelaksanaan. ’’Yang SMP juga sudah melakukan USBN yang jadi penentu kelulusan tanggal 8 April kemarin,’’ singkatnya.(ali)

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook