PEKANBARU (RIAUPOS.CO) -- Bertempat di lapangan utama, warga Al Izhar School menyelenggarakan salat Iduladha, Ahad (11/8) pagi. Kegiatan ini terbuka untuk umum artinya tidak hanya dari kalangan Al Izhar School saja. Masyarakat juga diberikan ruang untuk ikut serta salat di lapangan tersebut. Salat Iduladha ini diimami oleh Ustaz Bustami MSy yang sekaligus menjadi khatib dalam salat tersebut.
Dalam ceramahnya, ia menyampaikan salah satunya bekal yang akan dibawa pulang ke kampung akhirat kelak adalah takwa. Oleh karena itu, manusia seharusnya memiliki kekhawatiran dalam diri mereka untuk mempersiapkan bekal dalam perjalanan yang panjang kelak. Acara ini diikuti oleh majelis guru Al Izhar School, pengurus yayasan, siswa/i dan masyarakat sekitar. Ini merupakan rutinitas tahunan Al Izhar School dalam menyambut Hari Raya Iduladha.
Kemudian Senin (12/8), Al Izhar School menyelenggarakan, kegiatan kurban dengan memotong tiga ekor sapi di lapangan Al Izhar School. Ini juga merupakan rangkaian dari kegiatan Peringatan Hari Raya Iduladha. Para peserta kurban terdiri dari pengurus yayasan dan keluarga, majelis guru, dan wali murid. Sapi pertama dari pengurus yayasan dan keluarga, sapi kedua dari majelis guru, dan sapi ketiga dari wali murid.
Bunda Dra Hj Rosnaniar MSi selaku Ketua Pembina Yayasan menyampaikan bahwa semoga kegiatan ini terus berlanjut ke depannya, dan besar harapan beliau agar para wali murid dan majelis guru serta masyarakat mau dan terus untuk berkurban karena begitu besarnya pahala yang diperoleh dari ibadah kurban ini. Selain itu, ini juga menjadi sarana bagi siswa/i untuk mempelajari ibadah kurban yang sesungguhnya.(nto/c)
Editor: Arif Oktafian