AGAR TAK SALAH PILIH UNIVERSITAS

Edukasi Siswa Darma Yudha Gelar Expo

Pendidikan | Selasa, 10 November 2015 - 17:21 WIB

Edukasi Siswa Darma Yudha Gelar Expo
DONI AFRIANTO/RIAUPOS.CO

PEKANBARU(RIAUPOS.CO)-Memberikan edukasi kepada siswa/siswinya agar tidak salah mengambil jurusan untuk tingkat Universitas, SMA Darma Yudha menggelar festival pendidikan.

Iven ini digelar  bersempena dengan Hari Pahlawan ke-70, Selasa (10/11/2015). Mengambil tema Darma Yudha Expo 2015, iven ini menghadirkan Universitas-universitas terbaik.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Tampak pada iven itu hadir Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Riau, Kamsol.

Kepala Sekolah SMA Darma Yudha Christian Pramudana MEd mengatakan, pagelaran expo yang digelar ini  merupakan salah satu rangkaian kegiatan peringatan hari pahlawan. Dimana untuk menjadi bangsa yang maju dituntut harus mencerdaskan anak bangsa.

"Nah, untuk itu hari ini, kita hadirkan institusi perguruan tinggi terbaik supaya mereka bisa memiliki wawasan yang lebih. Tujuannya agar mereka bisa meningkatkan ilmu setinggi mungkin," ujarnya

"Supaya para siswa kita tidak salah pilih, kita hadirkan pihak Universitas negri terbaik seperti UGM dan lain-lain.Sedangkan untuk luar negri ada dari Singpura dan Malaysia, Inggris dan USA. Langsung dengan agen agen yang ikut sosialisasi pendaftaran para siswa," tutupnya.

Laporan: Doni Afrianto

Editor: Yudi Waldi









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook