Wartawan Riau Pos Group Ikut Uji Kompetensi di Batam

Pendidikan | Rabu, 07 November 2012 - 08:51 WIB

BATAM (RP) - Riau Pos Group sebagai bagian dari Jawa Pos Group mengadakan Uji Kompetensi Wartawan (UKW) bagi wartawan yang menjabat redaktur pelaksana dan wakil pimpinan redaksi dalam grup media tersebut, Selasa (6/11).

Sebanyak 28 wartawan dari media Riau Pos Grup ikut dalam UKW yang diselenggarakan oleh Jawa Pos National Network (JPNN) dan Lembaga Pers Dr Soetomo (LPDS) di Hotel Nagoya Plaza.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Media-media yang mengirimkan wartawannya dalam UKW tersebut Riau Pos, Batam Pos, Posmetro Indragiri, Pekanbaru MX, Dumai Pos, Tanjungpinang Pos, Posmetro Batam, Padang Express, Posmetro Padang, Rakyat Sumbar Sumut Pos, Posmetro Medan, Metro Asahan dan Rakyat Aceh.

Sejumlah materi terkait keahlian dalam bidang jurnalisme yang akan diujikan antara lain simulasi rapat perencanaan dewan redaksi, mengevaluasi rencana liputan, menentukan bahan liputan layak siar, menulis opini dan editorial, dan mengarahkan liputan investigasi.

Direktur Eksekutif Lembaga Pers Dr Soetomo (LPSD)  Priyambodo mengungkapkan UKW ini bertujuan untuk menentukan kemampuan wartawan sesuai dengan Standar Kompetensi Wartawan yang dibuat dan disepakati pada 26 Januari 2010.  

Ada enam tujuan standar kompetensi wartawan.

Tujuan itu adalah meningkatkan kualitas dan profesionalitas wartawan, menjadi acuan evaluasi kinerja wartawan di perusahaan pers, menegakkan kemerdekaan pers berdasarkan kepentingan publik, menjaga harkat dan martabat kewartawanan sebagai profesi khusus penghasil karya intelektual.

Tujuan lain untuk menghindari penyalahgunaan profesi wartawan dan menempatkan wartawan pada kedudukan strategis dalam industri pers.

‘’Bagi wartawan, Standar Kompetensi Wartawan menjadi bagian dari upaya yang sistematis dan terukur untuk meningkatkan kualitas dan profesionalitas wartawan,” tambahnya.

LPDS yang mengemban tugas pokok menyelenggarakan pendidikan di bidang jurnalistik memiliki MoU dengan JPNN untuk melakukan uji kompetensi wartawan yang tergabung dalam JPNN.

 “MoU itu sudah berlangsung lebih dari setahun dan LPSD juga mempersiapkan JPNN untuk melakukan UKW secara mandiri,” katanya.

CEO Riau Pos Grup Makmur mengungkapkan, UKW ini menjadi pedoman bagi Riau Pos Grup (RPG) untuk mengukur keprofesionalan wartawannya.

 “Dari hasil ini ke depannya kita dapat menyusun rencana yang lebih baik untuk media RPG,” kata Makmur.

Ujian kompetensi kali ini ditujukan pada wartawan yang sudah termasuk dalam karyawan tetap di media. Untuk saat ini baru pada jabatan struktural mulai dari redaktur pelaksana dan yang lebih tinggi.

Ke depan, para reporter dan redaktur akan mendapat kesempatan mengikuti uji kompetensi ini.

”Para peserta yang lulus UKW akan mendapatkan kartu yang diterbitkan oleh Dewan Pers,” tambah Makmur.

UKW ini adalah yang pertama dilakukan oleh RPG. Sebelumnya, RPG sudah mengirimkan wartawannya dalam dua gelombang UKW yang diselenggarakan JPNN.(rpg)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook