KOTA (RIAUPOS.CO) - Sekitar 630 mahasiswa baru Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKes)-Sekolah Tinggi Manajemen Informatika Komputer (STMIK) Hang Tuah Pekanbaru mengikuti Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB).
PKKMB hari pertama tersebut, Selasa (5/9) dibuka oleh Ketua Harian Yayasan Hang Tuah dr H Zainal Abidin MPH. Dalam kesempatan itu hadir, Ketua STIKes Hang Tuah Ahmad Hanafi SKM MKes dan Ketua STMIK Hang Tuah Muhardi SKom MKom dan para petinggi lainnya.
Pelaksanaan PKKMB tersebut untuk STIKes Hang Tuah berlangsung selama tiga hari terhitung Selasa-Kamis (5-7). Sedangkan STMIK Hang Tuah berlangsung dua hari terhitung Selasa-Rabu (5-6).
Zainal Abidin mengucapkan terima kasih kepada orang tua yang mempercayakan anaknya melanjutkan pendidikan di perguruan tingginya. Ia mengapresiasi tiap tahun STIkes dan STMIK Hang Tuah terus mengalami peningkatkan jumlah mahasiswa.
Sedangkan Ketua STIKes Hang Tuah Ahmad Hanafi SKM MKes mengajak mahasiswa baru untuk belajar dengan sebaik-baiknya dan menyelesaikan studi tepat waktu. ‘’Mari mulai dari sekarang belajar dengan baik dan berprestasi sehingga ke depannya memiliki masa depan yang baik ,’’ ujarnya.
Sementara itu, Ketua Panitia PKKMB yang juga Wakil Ketua III STIKes Hang Tuah Novita Rany SKM MKes mengatakan PKKMB tidak mengenal lagi perpeloncoan melainkan dititikberatkan pada edukasi.
Untuk edukasi itu, pihaknya juga mendatangkan Ketua Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (APTISI) Provinsi Riau Dr Drs H Syafrani MSi mengupas tentang peran lembaga perguruan tinggi, membangun karakter unggul mahasiswa.
‘’Kami juga mengundang pihak kepolisian mengupas tentang kenakalan remaja, penyalahgunaan narkoba dan kejahatan umum lainnya,’’ paparnya.(nto)