KOTA (RIAUPOS.CO) - TK Az Zuhra menggelar wisuda angkatan ketiga di ruang Kaliandra Gedung Graha Pena Riau, Sabtu (5/5).
Wisuda Iqra dan perpisahan TK Az Zuhra Cipta Karya angkatan III tahun ajaran 2017/2018, mengangkat tema Being the Smarter Kids, Al Quran Lovers and Good Attitude.
Kepala Sekolah TK Az Zhura Cipta Karya Rasyidah A MA kepada Riau Pos mengatakan, jumlah siswa yang di wisuda hari ini sebanyak 50 siswa dari kelas Al Baru dan As Shobru.
Beragam acara dalam perpisahan ditampilkan, baik dari guru maupun para siswa. Di antaranya tari persembahan, penampilan nasyid dan drama musikal dari siswa, penampilan bakat dari para siswa dan sebagainya.
Diterangkan Rasyidah, keunggulan TK Az Zuhra dalam mendidik anak muridnya adalah mempelajari Iqra adal dengan menerapkan standar Timur Tengah.(cr4)