Polisi Diminta Tidak Arogan

Pelalawan | Selasa, 05 September 2023 - 12:25 WIB

Polisi Diminta Tidak Arogan
Kapolres Pelalawan AKBP Suwinto SH SIK menyematkan pin kepada personel saat memimpin apel gelar pasukan Operasi Zebra Lancang Kuning 2023 di halaman Polres Pelalawan, Senin (4/9/2023). (MUHAMMAD AMIN/RIAU POS)

BAGIKAN



BACA JUGA


PANGKALANKERINCI (RIAUPOS.CO) - Kepolisian Resort (Polres) Pelalawan melaksanakan upacara apel gelar pasukan operasi zebra Lancang Kuning 2023, Senin (4/9) pagi halaman kantor Polres.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolres Pelalawan AKBP Suwinto SH SIk dan dihadiri seluruh para Kabag, Kasat fungsi, Kapolsek dan jajaran serta unsur TNI, Satpol PP dan Dishub Pelalawan yang ikut dalam upacara gabungan tersebut.


Kapolres Pelalawan AKBP Suwinto SH SIk mengatakan, kegiatan operasi ini akan digelar selama 14 hari yakni mulai tanggal 4-17 September 2023 mendatang.

Sedangkan tujuan dari digelarnya operasi zebra ini untuk menurunkan angka pelanggaran, kecelakaan lalu lintas dan angka fatalitas serta meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas.

‘’Kita imbau agar masyarakat Kabupaten Pelalawan dapat selalu mengutamakan keselamatan dalam berkendara dan melengka­pi kelengkapan seperti helm SNI serta surat-surat kendaraan,’’ ujar Kapolres.

Selain itu, sambung mantan Danyon C Satuan Brimobda Kalbar ini, dirinya juga mengingatkan kepada seluruh personel agar dapat menghindari perilaku arogansi selama operasi zebra Lancang Kuning 2023 ini. Artinya, kenali psikologi masyarakat, tarik simpati masyarakat dengan ramah, empati, simpatik dan sopan.

Ditambahkan Kapolres, sasaran pelaksanaan operasi ini meliputi segala bentuk potensi gangguan, ambang gangguan dan gangguan nyata yang berpotensi menggangu keamanan keselamatan ketertiban dan kelancaran berlalu lintas di jalan raya. Sedangkan pelanggaran lalu lintas yang menjadi prioritas antara lain, menelepon saat berkendara, pengendara di bawah umur, berboncengan lebih dari satu orang, tidak menggunakan helm SNI dan safety belt, Berkendara dalam pengaruh alkohol, melawan arus dan berkendara melebihi batas kecepatan.

‘’Kita berharap operasi zebra ini nantinya dapat meningkatkan kedisiplinan masyarakat dalam berlalu lintas, sehingga dapat menekan angka fatalitas kecelakaan di jalan raya di wilayah hukum Polres Pelalawan,’’ tutupnya.(amn)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook