PELALAWAN

Anak Fakir Miskin Ikut Khitan Massal Gratis di Kecamatan Ukui

Pelalawan | Rabu, 04 Agustus 2021 - 10:51 WIB

Anak Fakir Miskin Ikut Khitan Massal Gratis di Kecamatan Ukui
Ketua PPNI Pelalawan, Prima Merdekawati Nasarudin, bersama Wakil Ketua Umum Baznas Pelalawan Suwardi, menyaksikan 36 orang anak keluarga fakir miskin mengikuti pelaksanaan khitanan massal gratis yang digelar Baznas Pelalawan, Selasa (3/8/2021). (M AMIN/RIAUPOS.CO)

PELALAWAN (RIAUPOS.CO) - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Pelalawan terus berupaya maksimal untuk mewujudkan kesejahteraan dan meningkatkan derajat para fakir miskin di Negeri Seiya Sekata ini. Hal tersebut dibuktikan dengan digelarnya khitanan massal gratis untuk 36 orang anak keluarga mustahik di Kecamatan Ukui, Selasa (3/8). 

Kegiatan yang dipusatkan di Gedung Serbaguna Kantor Kecamatan Ukui ini dibuka oleh Wakil Ketua Umum Baznas Kabupaten Pelalawan, Suwardi SHI mewakil Ketua Umum Baznas Pelalawan, H Edi Amran LC. Sedangkan khitanan massal gratis ini, melibatkan organisasi Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) serta Dinas Kesehatan (Diskes) Kabupaten Pelalawan. 


Tampak hadir dalam kegiatan tersebut Ketua PPNI Pelalawan, Prima Mardekawati Nasarudin SKep MKM, Camat Ukui, Amri Juharza, Kabid P2PL Diskes Pelalawan, Erina Zulpa, serta sejumlah undangan lainnya. 

Kepada Riau Pos, Wakil Ketua Baznas Suwardi SHI mengatakan, pelaksanaan khitanan massal gratis di Kecamatan Ukui ini, terselenggara berkat kerjasama Baznas dengan PPNI dan Dinas kesehatan Kabupaten Pelalawan. Dan dalam pelaksanaan ini, ada sebanyak 36 peserta khitanan massal di Kecamatan Ukui yang merupakan anak dari keluarga fakir dan miskin. 

"Target kita nantinya, setiap kecamatan di Negeri Amanah ini akan dilaksanakan khitanan massal gratis untuk anak dari keluarga fakir dan miskin. Kita berharap kegiatan ini dapat bermanfaat bagi para mustahik di Pelalawan," terangnya. 

Diungkapkan Suwardi bahwa, selain khitanan massal, pihaknya juga dalam waktu dekat ini akan mendirikan pusat perbelanjaan (Bazmart, red) di Kecamatan Ukui. Di mana pendirian Bazmart ini nantinya berasal dari program zakat produktif. 

Artinya, pemilik Bazmart ini adalah para mustahik penerima bantuan yang sifatnya produktif untuk meningkatkan kesejahteraan hidup mereka. Sehingga diharapkan program ini dapat membantu Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pelalawan untuk menurunkan angka kemiskinan sesuai dengan program Pelalawan Maju.

Ketua PPNI Pelalawan, Prima Merdekawati Nasarudin SKep MKM menambahkan, Pemkab Pelalawan memberikan apresiasi atas kegiatan khitanan massal gratis yang digelar Baznas Pelalawan. Pasalnya, kegiatan ini jelas sangat membantu Pemerintah daerah. 

Khususnya melayani kesehatan bagi masyarakat miskin, menurunkan angka penyakit menular dan penyakit tidak menular (PTM). Serta terciptanya perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) di tatanan keluarga dan masyarakat di Negeri Bono ini, terutama masyarakat di Kecamatan Ukui.(amn) 
 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook