PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Langkah sigap Kombes Pol Setiono membantu pengendara yang kemalangan di jalan menuai pujian netizen. Karo SDM Polda Riau langsung mengarahkan agar korban diantar ke rumah sakit pada Senin (31/7/2023).
Awalnya Kombes Joko sedang patroli untuk memantau para personel yang sedang bertugas di lapangan pada pagi itu. Ketika melintar di Jalan Jendral Sudirman, tiba-tiba dirinya melihat seorang pemotor terjatuh di jalan.
Spontan, perwira Polri berbadan tegap ini menberhentikan mobil dinasnya di lokasi aman dan mendekati korban. Pria itu terlihat terbaring lemah. Saat hampir bersamaan melintas mobil patroli Satlantas Polresta dan berhenti. Kemudian Kombes Joko langsung mengarahkan kepada petugas patroli itu untuk langsung mengantarkan ke rumah sakit.
Kombes Joko membenarkan bahwa perwira bunga tiga di pundak dalam foto-foto yang beredar itu adalah dirinya. Karo SDM Polda Riau ini menyebutkan, korban dibawa dengan mobil patroli karena mobil dinas parkir jauh dari lokasi.
''Korbannya seorang pria, kita lihat dia dalam kondisi lemah hingga harus cepat dibawa ke rumah sakit. Semoga korban segera pulih dan dapat kembali beraktivitas,'' ucapnya.
Lebih lanjut Kombes Pol Joko juga menyampaikan kepada masyarakat agar tidak ragu meminta pertolongan kepada personel Polri. Terutama dalam kondisi mendesak dan butuh penanganan cepat.
''Jika butuh pertolongan, apalagi kondisi darurat, jangan ragu silahkan meminta bantuan kepada personel Polri terdekat untuk segera mendapatkan pertolongan,'' imbau Kombes Pol Joko.
Pria yang ditolong Kombes Joko itu mengalami kecelakaan. Informasi ini dibenarkan oleh Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Jefri Siagian melalui Kasat Lantas Polresta Pekanbaru Kompol Birgitta Atvina Wijayanti. Kompol Gitta juga mengimbau kepada masyarakat agar selalu memeriksa kondisi kesehatan dan kendaraan sebelum berangkat beraktivitas.
''Sebelum berkendara, mari kita selalu pastikan kondisi badan dalam keadaan sehat. Begitu juga kondisi kendaraan, pastikan benar-benar dalam keadaan baik dan layak jalan. Ini demi keselamatan selama berkendara,'' imbau Kompol Gitta.
Saat ini korban sudah mendapatkan pertolongan di rumah sakit. Korban diketahui hanya mengalami luka ringan dan kondisinya sudah membaik.
Laporan: Hendrawan Kariman (Pekanbaru)
Editor: E Sulaiman