Karhutla di Lahan Korporasi Naik Penyidikan

Pekanbaru | Rabu, 30 Agustus 2023 - 11:41 WIB

Karhutla di Lahan Korporasi Naik Penyidikan
Setyo Bimo Anggara

BAGIKAN



BACA JUGA


PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Kepolisian Resor (Polres) Bengkalis saat ini tengah mengusut kasus kebakaran hutan dan lahan (karhutla) yang melibatkan korporasi atau perusahaan. Adapun lahan yang terbakar diketahui milik PT SAP. Polisi bahkan sudah menaikkan tahap penyelidikan menjadi penyidikan.

Hal ini sebagaimana diungkapkan Kapolres Bengkalis AKBP Setyo Bimo melalui Kasat Reskrim Polres Bengkalis AKP Firman Fadhila, Selasa (29/8). ”Ada satu lahan perusahaan, yaitu  PT SAP dengan TKP (tempat kejadian perkara, red) di Desa Tanjung Leban, Kecamatan Bandar Laksamana,” tutur AKP Firman.


Pihaknya sampai saat ini telah memeriksa sejumlah saksi. Seperti saksi ahli kebakaran hutan dan lahan, saksi ahli kerusakan lingkungan dikatakan dia juga tengah melakukan pengumpulan alat bukti lainnya yang diperlukan untuk memeroses kasus tersebut.

 “Kami juga melakukan pengumpulan alat bukti lainnya,” sambungnya.

Saat ditanya apakah ada kesulitan dalam menyidik kasus yang melibatkan korporasi tersebut, dia menyebut ada beberapa kesulitan. Di antaranya tidak ada saksi yang mengetahui awal mula kejadian karhutla, serta minimnya alat bukti yang didapatkan saat olah TKP.

“Selain itu lokasi karhutla yamg sulit dijangkau. Kemudian ahli korporasi ada di luar kota, sehingga harus bolak balik ke Bengkalis. Pada intinya Polres Bengkalis akan tetap berusaha melakukan upaya pengungkapan semua kasus karhutla,” tegasnya.(nda)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook