PEKANBARU

Wako Minta Warga IKPS Bersinergi Dengan Masyarakat Pekanbaru

Pekanbaru | Minggu, 29 November 2015 - 17:11 WIB

 Wako Minta Warga IKPS  Bersinergi Dengan Masyarakat Pekanbaru
Walikota Pekanbaru saat menghadiri pengukuhan pengurus baru IKPS di Hotel Pangeran, Ahad (29/11/2015)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Walikota Pekanbaru Firdaus ST,MT, menghadiri pengukuhan kepengurusan Ikatan Keluarga Pesisir Selatan (IKPS) Provinsi Riau yang baru di Hotel Pangeran, Minggu (29/11/2015)

Dalam kesempatan itu, Firdaus ST,MT mengucapkan terimakasih dan selamat kepada para pengurus IKPS yang terpilih semoga menjalan amanah dengan sebaik baiknya.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

"Semoga dengan ikatan ini dapat kiranya memperkuat hubungan silahturahmi kita, baik yang ada di Pesisir Selatan maupun yang ada di rantau orang," ungkapnya.

Disebutkan wako, masyarakat Pesisir Selatan merupakan masyarakat yang tangguh dibidang jasa, produk dan berdagang, dalam hal itu tentunya bisa bersinergi bersama masyarakat Pekabaru dalam mewujudkan Pekanbaru menjadi kota metropolitan yang madani.

"Sinergi antara masyarakat dapat membantu percepatan pembangunan di kota Pekanbaru." Jelasnya.

Pengukuhan IKPS Provinsi Riau Masa bhakti 2015-2020 di Hotel Pangeran turut dihadiri Bupati Pesisir selatan, Asisten I Pemerintahan Kota Pekanbaru M Noer,Ketua IKPS Prov. Riau, serta Seluruh Pengurus Ikatan Keluarga Besar Pesisir Selatan (IKPS) Provinsi Riau Masa Bhakti 2015-2020.

Laporan: Riri R Kurnia

Editor: Yudi Waldi









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook